Jumat,  29 November 2024

Kalau Mau Dipanggil Timnas, Giroud Harus Lakukan Ini

ERY
Kalau Mau Dipanggil Timnas, Giroud Harus Lakukan Ini
Olivier Giroud - Net

RADAR NONSTOP – Pelatih Timnas Prancis, Didier Deschamps, menyarankan Olivier Giroud meninggalkan Chelsea, jika ingin dirinya masuk timnas lagi.

Giroud kalah bersaing dengan Tammy Abraham dan Michy Batshuayi musim ini. Sejak Agustus, ia belum lagi mencetak gol. Waktu bermainnya juga sangat terbatas.

Ia terakhir kali merumput pada 30 November lalu, saat Chelsea berjumpa West Ham United. Bahkan Giroud tak lagi masuk skuad yang didaftarkan bertanding di enam laga terakhir Liga Inggris.

BERITA TERKAIT :
Mental Mbappe Memang Lagi Bermasalah?
Kylian Mbappe Mulai Frustrasi

Kondisi ini mengkhawatirkan Deschamps, sebab Giroud berstatus striker utama Prancis. Ia selalu tampil di 10 laga Kualifikasi Piala Eropa 2020, dan berhasil mencetak 6 gol.

Deschamps sudah pernah berkomentar soal kondisi Giroud di Stamford Bridge. Namun enam bulan jelang Piala Eropa 2020, mantan pelatih Juventus itu kini terang-terangan menyarankannya pindah.

"Kami jelas tidak senang karena kondisi fisiknya harus segera diperbaiki," ujar Deschamps kepada stasiun televisi Prancis, TF1.

"Berpisah dengan Chelsea tak hanya bagus untuk timnas, tapi juga untuknya. Dia tak bahagia dengan sedikitnya waktu bermain yang diberikan padanya," sambungnya.

Giroud dikabarkan akan pulang kampung ke Prancis, di mana Lyon dan Bordeaux menjadi dua klub yang dikaitkan dengannya. Namun Inter Milan juga disebut siap mengamankan servisnya.