RN - Menteri BUMN, Erick Thohir menghampiri sahabatnya Prabowo Subianto di kantor Kementerian Pertahanan di Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Minggu (19/6/2022) sore.
Kedatangan mantan Presiden Inter Milan itu langsung disambut Prabowo kemudian keduanya menuju ruang kerja Menteri Pertahanan.
Dilihat dari akun Instagram pribadinya, Erick Thohir tak membahas sama sekali hasil pertemuannya dengan Prabowo Subianto.
"Diskusi terbuka dengan Pak @prabowo di Kementerian Pertahanan RI. Ayo tebak lagi berdiskusi soal apa?" tulis Erick pada video unggahannya.
Hal itu langsung memancing beragam komentar dari publik. Ada yang menerka keduanya membahas soal industri pertahanan dan keamanan. Ada juga yang memperkirakan kalau keduanya diskusi Pilpres 2024-2029 alias Agenda 2024. "Cocok juga untuk dipasangkan," komentar akun arlansyahdach***.
Netizen lain berkomentar kaitan kerja sama BUMN alutsista dengan luar negeri. Atau juga pembahasan soal PT Pindad dan BUMN lainnya yang bergerak di bidang pertahanan. Ada pula yang menebak kemungkinan Erick Thohir dan Prabowo Subianto membahas pemberantasan radikalisme di BUMN.
Tak sedikit netizen malah melontarkan komentar guyonnya. Seperti mengaitkan dengan Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) yang hasilnya akan diumumkan pada 23 Juni mendatang hingga bakso terenak.
BERITA TERKAIT :Marger BUMN Ala Erick Thohir, Solusi Atau Cuma Gengsi?
Ranking FIFA Indonesia Naik Empat Posisi
"Saya tahu pak, palingan bapak ngajak kapan makan mie ayam bakso lagi," komentar zarsisn***
"Diskusi yg ringan2 saja Pak @erickthohir ... seperti bahas kulineran saja lebih afdol" usul artisti***.
Lantas, apa sesungguhnya yang Erick dan Prabowo diskusikan di ruang kerja Menteri Pertahanan yang apik itu? Apakah keduanya membahas soal rencana berpasangan di 2024 nanti? Kita tunggu.