RN – Transfer Christian Eriksen ke Manchester United tampaknya bakal terwujud. Sebab, gelandang Denmark itu sepakat pindah ke Old Trafford.
Menurut laporan The Athletic, Eriksen sudah sepakat secara verbal pindah ke MU. Gelandang 30 tahun itu mengaku setuju berseragam Setan Merah.
Selanjutnya, Eriksen tinggal menerima proposal dari Manchester United. Kemudian, proses seperti tes medis tinggal dijalani, sebelum meneken kontrak di Old Trafford.
BERITA TERKAIT :19,9 Ribu Ibu Hamil Kurang Energi, Sri Mulyani Sebut Anggaran Kesehatan Rp187,5 T
Kevin Diks Dilirik Klub Liga Utama Jerman
Eriksen sendiri kini berstatus bebas transfer. Sebelumnya, ia membela Brentford, namun kontraknya tidak diperpanjang.
Brentford awalnya ingin mempertahankan Christian Eriksen. Namun, sang pemain masih berpikir-pikir, sampai akhirnya tawaran Manchester United datang.
Eriksen, yang tahun lalu kolaps akibat serangan jantung di Piala Eropa 2022, baru kembali bermain lagi awal tahun. Bersama Brentford, ia bisa membuat 1 gol dan 4 assist.