RADAR NONSTOP - Sejak dipimpin Anies Baswedan, Pemprov DKI Jakarta bertabur prestasi mengagumkan. Penghargaan dari berbagai lembaga negara berhasil diraih.
Pada tahun 2018 ini, Pemprov DKI berhasil mengantongi 21 penghargaan per 15 Desember 2018. Antara lain:
1. Pemerintah Daerah dengan Penerapan Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara Terbaik Tahun 2018. Diberikan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi, 5 Desember 2018
BERITA TERKAIT :Ara Sebut Jokowi Macan Tidur, Gara-Gara Anies Dukung Pramono
Pemprov DKI Gencar Gaungkan Anti Korupsi, Coba Dong Audit Kekayaan Pejabat CKTRP?
2. Pemerintah Daerah dengan Nilai Gratifikasi Terbesar yang Ditetapkan Menjadi Milik Negara Tahun 2018. Diberikan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi, 5 Desember 2018
3. Pemerintah Daerah dengan Sistem Pengendalian Gratifikasi Terbaik Tahun 2018. Diberikan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi, 5 Desember 2018
4. Penyelenggaraan Pelayanan Publik Sangat Baik dan Layanan Prima. Diberikan oleh Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara - Reformasi Birokrasi, 27 November 2018.
5. Penghargaan Kualifikasi Badan Pemerintah Provinsi Paling Informatif. Diberikan oleh Komisi Informasi Pusat, 5 November 2018
6. Penghargaan Indeks Demokrasi Indonesia, Provinsi dengan Indeks Demokrasi Terbaik. Diselenggarakan oleh Badan Pusat Statistik, diberikan oleh Kemenko Polhukam, 13 Desember 2018
7. Penghargaan Bhumandala Kanaka (medali emas), Provinsi dengan Simpul Jaringan Terbaik dan Selaras dengan Sistem Referensi Geospasial Nasional. Diberikan oleh Badan Informasi Geospasial, 12 Desember 2018
8. Penghargaan Universal Health Care, Jaringan Kesehatan Nasional - Kartu Indonesia Sehat, Provinsi dengan Cakupan Jaminan Kesehatan Bagi Warga di Atas 95% (Ditingkatkan dari 78% menjadi 98% dalam waktu 6 bulan). Diselenggarakan oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan, diberikan oleh Presiden RI, 23 Mei 2018
9. Pemerintah Provinsi dengan Komitmen Tinggi Terhadap Pelaksanaan Pembinaan Sosial Bagi Anak Jalanan. Diberikan oleh Kementerian Sosial, 28 November 2018
10. Penghargaan Indeks Prestasi Pembangunan Ketenagakerjaan (INTEGRA) untuk Kategori Indikator Utama Kesempatan Kerja Terbaik. Diberikan oleh Kementerian Ketenagakerjaan, 19 November 2018
11. Penghargaan Indeks Prestasi Pembangunan Ketenagakerjaan (INTEGRA) untuk Kategori Indikator Utama Produktivitas Kerja Terbaik. Diberikan oleh Kementerian Ketenagakerjaan, 19 November 2018
12. Penghargaan Indeks Prestasi Pembangunan Ketenagakerjaan (INTEGRA) untuk Kategori Indikator Utama Jaminan Sosial Tenaga Kerja Terbaik. Diberikan oleh Kementerian Ketenagakerjaan, 19 November 2018
13. Penghargaan Indeks Prestasi Pembangunan Ketenagakerjaan (INTEGRA) untuk Kategori Provinsi dengan Urusan Ketenagakerjaan Sedang. Diberikan oleh Kementerian Ketenagakerjaan, 19 November 2018
14. Penghargaan 10 Kota Layak Anak. Diberikan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, 23 Juli 2018
15. Penghargaan Anubhawa Sasana kepada 14 Kecamatan, 17 Kelurahan dan 37 Sekolah Sadar Hukum di DKI Jakarta. Diberikan oleh Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, 19 November 2018
16. Penghargaan Reksa Bahasa, Provinsi yang Mengutamakan Penggunaan Bahasa Indonesia di Ruang Publik. Diberikan oleh Badan Bahasa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 10 Desember 2018
17. Penghargaan Asosiasi Perencana Pemerintah Indonesia atas Indeks Pembangunan Ekonomi Inklusif 2018. Diberikan oleh Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional / Badan Perencanaan Pembangunan Nasional, 9 November 2018.
18. Opini Wajar Tanpa Pengecualian atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun Anggaran 2017. Diberikan oleh Badan Pemeriksa Keuangan, 28 Mei 2018
19. Penghargaan Top 40 Inovasi Pelayanan Publik - Cek Dan Sadari (Cegah Kanker Serviks Dengan Aplikasi MAPLE-S dan Mobil Deteksi Kanker HIBISCUS). Diselenggarakan oleh Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara - Reformasi Birokrasi, diserahkan oleh Wakil Presiden RI, 7 November 2018.
20. Penghargaan Top 40 Inovasi Pelayanan Publik - Sipil Doyan Jalan (Sistem Pilih Dokter dan Waktu Pelayanan Pasien Rawat Jalan dan Peserta JKN-KIS). Diselenggarakan oleh Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara - Reformasi Birokrasi, diserahkan oleh Wakil Presiden RI, 7 November 2018
21. Investment Award 2018, PTSP Provinsi Terbaik Ketiga se-Indonesia. Diberikan oleh Badan Koordinasi Penanaman Modal, 13 Juli 2018.