Sabtu,  27 April 2024

Karim Benzema Dituding Dekat Dengan Teroris

ERY
Karim Benzema Dituding Dekat Dengan Teroris
Karim Benzema - Net

RN - Karim Benzema secara terang-terangan membela Palestina dalam perang melawan Israel beberapa waktu belakangan ini. Namun, setelah adanya dukungan tersebut, dia diserang oleh Menteri Dalam Negeri Prancis, Gerald Darmanin.

Gerald Darmanin dalam sebuah wawancara mengatakan, Karim Benzema memiliki hubungan baik dengan Ikhwanul Muslimin. Itu adalah organisasi yang ditetapkan sebagai kelompok teroris di Mesir.

"Karim Benzema memiliki hubungan yang dekat dengan Ikhwanul Muslimin, kita tahu itu," kata Darmanin, seperti dikutip dari Marca.

Darmanin mengatakan hal tersebut tak selang berapa lama dari dukungan Karim Benzema kepada Palestina. Dia menyampaikan harapan agar mereka yang berada di zona peperangan bisa selamat.

"Semua doa kami untuk penduduk Gaza yang sekali lagi menjadi korban pengeboman yang tidak pandang bulu terhadap perempuan atau anak-anak," tulis Benzema di media sosial pribadinya.

Benzema tak cuma mendapat serangan dari Prancis. Mantan kiper Israel, Dudu Aouate juga menyerang penyerang yang kini bermain di Al Ittihad karena mendukung Palestina.

 

 

BERITA TERKAIT :
Bomber Klub Liga Inggris Ini Main di Film Deadpool?
Lionel Messi Paling Gacor!