RN - Brand yang berasal dari Surabaya Jawa Timur ini merupakan bagian dari PT Wijaya Multi Makmur, yang telah terdaftar di PDKI pada akhir tahun 2021.
Dalam kurun waktu satu tahun masa persiapan Lycan sport baru memulai mengenalkan produknya pada awal 2023. Lycan telah investasi moulding outsole TPU untuk sepatu sepak bola dan moulding Rubber sepatu futsal.
Per tahun 2024, Lycan memproduksi sepatu Sepak Bola, Futsal, Running, Casual, Trainers, Sandal, jersey dan Kaos T shirt. Marketing strategi yang di gunakan adalah melalui partnership bersama pemain di Liga 1 dan Liga 2, seperti Irfan Jauhari Persis, Muhammad Iqbal Persebaya, Novan Setya Madura United, Pancar Nur PSIM, dan masih banyak lagi.
BERITA TERKAIT :Cristiano Ronaldo Siap Gantung Sepatu
Cristiano Ronaldo Buru Penggemar Histeris
Selain itu Lycan juga melakukan partnership bersama Selebgram dan Komunitas Instagram yang mendalami dunia sepak bola seperti JnR Soccer, Emosi Jiwaku, Bolalob dan masih banyak lagi.
Lycan juga menggandeng toko di seluruh Indonesia, mulai dari Sumatera hingga Maluku, dan ikut serta mengadakan event komunitas di berbagai kota seperti Fun Football di Surabaya, Jakarta, Makassar dan Palembang.
"Kita pun ikut support komunitas bola seperti FFF Bali, Urban Union dan lainnya, dengan menyediakan jersey yang kami punya agar lebih dikenal masyarakat. Brand kami pun sudah dijual di Malaysia melalui toko partner kita Bootsmania. Salah satu produk kita yang paling laku adalah seri sepak bola Spectre Plasma FG Yellow, dimana bahan upper Spectre Plasma ini adalah bahan kulit PU yang lentur dan high quality dan outsole TPU yang ringan tapi kuat. Upper sepatu kita juga menggunakan teknologi ESC (Enhanced Surface Control) yang merupakan printing di upper yang timbul dan lengket, agar membantu user mengkontrol bola dengan lebih mudah dan efektif. Bobot sepatu nya pun di size 40 hanyalah 170 gram, yang membuat Spectre Plasma digemari banyak pemain yang cenderung berlari kencang atau bermain dalam posisi Striker Depan,” beber Steven Wijaya, owner Lycan sport pada 22/2/2024.
Produk Lycan di produksi oleh PT Wangta Agung Simo yang sudah berdiri lebih sejak 15 tahun lalu, dan sudah sangat berpengalaman membuat sepatu seperti brand yang sudah ternama. Bahan yang digunakan untuk membuat sepatu Lycan adalah bahan premium dari dalam negeri sehingga membantu UMKM lokal, tetapi kualitas sudah mampu menyaingi produk Internasional.
"Dengan design sepatu yang modern dan bobot yang ringan, brand kita menjual produk di range harga Rp269.900 - Rp339.900, dimana ini adalah range harga yang jarang di temukan di brand lokal lainnya yang sudah terkenal. Dapat dijamin tetapi kualitas sepatu Lycan sama persis bagusnya dan bahkan ada yang lebih bagus dibanding brand ternama lainnya. Lycan sendiri dari awal didirikan untuk menciptakan produk dengan harga terjangkau tetapi tidak kalah kualitas dengan brand lokal maupun internasional lain, dengan cara menerapkan Lean Startup model agar cost rendah tetapi development produk berjalan terus, owh iya sebagai catatan semua produk Lycan sudah standard SNI yah,” jelas Steven Wijaya.
Lycan terus melakukan research dan menciptakan produk baru agar semakin mampu mengikuti standard kompetisi International seperti dengan Nike Adidas Puma dan lainya.
Dengan menambah reseller ke daerah diharapkan dapat meningkatkan daya beli masyarakat terhadap produk Lycan. Menciptakan teknologi baru di sepatu sepak bola dengan produk Laceless, dan di futsal dengan produk Midsole serta running dengan produk yang memakai Carbon Plate yang akan launch pada akhir tahun 2024.
Agar terus berkembang, Stevan, terus melakukan lebih banyak partnership dengan para Athlete muda dan mikro di seluruh Indonesia, dan akan berkembang hingga ke Luar Negeri juga.
"Semoga masyarakat Indonesia bisa mencoba brand Lycan karena harga kita yang sangat terjangkau dan kualitas produk yang tidak kalah dengan brand besar lain, kita berani memberi jaminan kepada user akan tingkat kepuasanya setelah mencoba produkkami. Terus support lokal brand dan UMKM yang merintis di Tanah Air, terutama yang bergerak dalam bidang padat karya seperti Sepatu, Tekstil, agar dapat meningkatkan juga ekonomi negara di masa ekonomi yang sulit beberapa tahun terakhir. Semoga diberi rezeki dan kesehatan senantiasa oleh Yang Maha Kuasa,” pungkas Steven Wijaya.
Produk Lycan bisa didapatkan di seluruh toko mitra yang tertera di Highlight Instagram Lycan @lycansportsid, juga dapat di temukan di Lycan Official Store yang sudah beroperasi di marketplace seperti Shopee, Tiktok, Lazada dan Tokopedia
"Bangga produk lokal Indonesia, Bangga Kualitas Anak Bangsa"