Sabtu,  23 November 2024

Ini Sejumlah Titik Kemacetan di Cirebon

DIN/BUD
Ini Sejumlah Titik Kemacetan di Cirebon
Kemacetan yang kerap terjadi di wilayah Cirebon

RADAR NONSTOP - Sisa arus balik dari arah Jawa dan wilayah selatan Jawa Barat, seperti Ciamis dan Kuningan masih melintas di jalan Cirebon, Senin (10/6).

Pada kondisi ini, ada sejumlah titik macet di Cirebon yang kerap terjadi dan membuat kendaraan beberapa menit bahkan jam menjadi padat merayap.

Titik jalan macet tersebut di antaranya Jalan Kanggraksan Kota Cirebon, Jalan Penempatan Kedawung Kabupaten Cirebon, Jalan Plered Kabupaten Cirebon, Jalan Plumbon (keluar masuk tol Cipali), Jalan Jamblang dan Jalan Palimanan.

Sekalipun arus balik sudah puncaknya sudah terjadi dua hari, pada Sabtu dan Minggu kemarin. Namun kendaraan mudik dan arus balik masih terlihat melintas di jalur pantura ini, termasuk titik jalan macet di Cirebon.

Titik kemacetan itu, masih dipicu oleh suasana jalan yang terjadi di titik jalan pertigaan atau perempatan lampu merah, pasar tumpah dan mangkalnya jasa angkutan umum lokal.

Maka berhati-hatilah bagi kendaraan yang hendak mutasi titik jalan tersebut, baik perjalanan dari arah Jawa maupun dari arah Kuningan menuju Jakarta dan Bandung, Jawa Barat.

BERITA TERKAIT :