RADAR NONSTOP – Absennya Cristiano Ronaldo dalam laga Juventus kontra K-League All Stars pada pekan kemarin, membuat pesepakbola asal Portugal itu dikecam netizen Korea Selatan.
Cristiano Ronaldo memang tidak bermain saat Bianconeri meladeni K-League All Stars di Seoul World Stadium, Jumat (26/7) lalu.
Hal itu sontak membuat fans-nya yang sudah berbondong-bondong ke stadion mengamuk. Maklum, kapten Timnas Portugal itu memang jarang mengunjungi Negeri Ginseng, sehingga kehadirannya sangat dinanti-nanti fans fanatiknya.
BERITA TERKAIT :Cristiano Ronaldo Bakal Reuni Dengan Jose Mourinho
Dusan Vlahovic Jenuh Bela Si Nyonya Tua
Bahkan 65 ribu tiket yang dikeluarkan panitia berhasil dijual dalam tempo 2,5 jam saja. Hal ini karena janji Ronaldo akan bermain selama 45 menit dalam pertandingan tersebut.
Terlebih, ada insiden lain yang semakin membuat fans meradang, di antaranya batalnya sesi tanda tangan Ronaldo secara mendadak, lalu penundaan kick-off karena keterlambatan Juventus.
Fans yang geram pada prosesnya mengajukan gugatan kepada penyelenggara, The Fasta. The Fasta sendiri menjelaskan bahwa Juventus mengakui bahwa insiden di Korea terjadi karena kesalahan mereka.
Bukan hanya kepada penyelenggara, para fans yang kesal itu juga melancarkan serangan ke media sosial Ronaldo, termasuk Instagram.
Banyak ditemukan komentar-komentar di akun Ronaldo ditulis dalam aksara hangul. Selain itu, tak sedikit yang mengirim mosaik gambar Lionel Messi, yang tak lain adalah pesaing terbesar Ronaldo di sepakbola.
“Dia mengkhianati 60.000 penonton dan meremehkan kami," tulis seorang penggemar yang menghadiri laga di kolom komentar di akun Instagram milik Ronaldo.