Jumat,  29 November 2024

Protes Proyek Tol Serbaraja, Warga Cilenggang Serpong Berharap Ke Jokowi

Doni
Protes Proyek Tol Serbaraja, Warga Cilenggang Serpong Berharap Ke Jokowi

RADAR NONSTOP- Warga Kelurahan Cilenggang, Serpong, Tangerang Selatan (Tangsel) terdampak proyek Tol Serpong-Balaraja protes. Aksi protes warga lantaran diduga harga tanah dinilai tidak memadai yang ditawarkan PT Trans Bumi Serbaraja.

Pantauan Radarnonstop.co (Rakyat Merdeka Group) dilokasi menyampaikan, aksi protes warga diketahui dari keberadaan puluhan spanduk yang digelar warga dimasing-masing rumahnya.

Seperti keberadaan spanduk di RT 03/1 Cilenggang, tampak sebuah spanduk yang bertuliskan meminta Presiden Jokowi, Gubernur Banten Wahidin Halim, dan Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany untuk berfikir tentang nasib mereka.

BERITA TERKAIT :
DPRD Tangsel Tancap Gas, Kebut 12 Raperda Di 2025
Koboi Cinere Depok Ditangkap, Punya Pistol Jangan Sok Jagoan Lah?

Dalam tulisan spanduk itu tampak menyindir perkataan Airin Rachmi Diany, yang meminta warga untuk tenang, sebab akan ada ganti untung dalam proses pembebasan tanah untuk proyek Tol Serpong-Balaraja (Serbaraja).

Namun sayang, saat Radarnonstop.co mencoba konfirmasi kepada beberapa warga terdampak gusuran justru terkesan ada sesuatu yang dirahasiakan. Pasalnya, sebagian warga terdampak gusuran enggan memberikan tanggapan terkait penyebab penolakan pembebasan tanah Tol Serbaraja.

Seperti saat wartawan Radarnonstop.co mencoba konfirmasi Ketua RT 03/1, Cilenggang, Ratman. Dalam kesempatan itu pun, Ratman justru enggan memberikan informasi perihal penolakan tersebut.

Terpisah saat dikonfirmasi, Lurah Cilenggang Umar Dhani, pun tidak dapat memastikan  aksi penolakan yang dilakukan sebagian warganya. 

"Penolakan itu informasi dari warga karena harga, mungkin harga tanah yang ditawarkan tidak cocok. Infonya kesepakatan akan dilakukan pada 30 hari kerja sejak pertemuan yang dilakukan warga dengan Dinas PUPR, BPN dan Kejaksaan pada 2 Agustus 2019 lalu,"terang Umar Dhani saat dijumpai diruang kerjanya, Senin (26/8/2019).

Seperti informasi yang berhasil diperoleh Radarnonstop.co (Rakyat Merdeka Group), terdapat sekitar 130-an rumah warga Cilenggang menjadi korban proyek Tol Serbaraja.

#Protes   #Tol   #Tangsel