RADAR NONSTOP – Meski masih minim tampil bersama Chelsea, Christian Pulisic diminta tak berkecil hati dan tetap semangat.
Pulisic jarang dimainkan Frank Lampard musim ini. Dari 6 laga terakhir Chelsea, pemain yang diboyong dari Borussia Dortmund itu hanya diturunkan saat menghadapi Grimsby Town di Piala Liga Inggris.
Saat Chelsea mengalahkan Lille 2-1 di Liga Champions, Kamis (3/10) dini hari WIB, Pulisic bahkan tak masuk skuad. Total, pemain 21 tahun itu baru tampil 6 kali musim ini, dengan sumbangsihnya bikin tiga assist.
BERITA TERKAIT :Jude Bellingham Gacor Lagi
Pemain Berdarah Indonesia Dibidik Barcelona
Meihat kondisi itu, Cesar Azpilicueta hanya bisa memberinya saran. Ia menilai, cepat atau lambat, Pulisic bisa berperan penting bagi The Blues.
"Perjalanan masih panjang. Musim ini masih berlangsung lama, dan sekarang baru bulan Oktober," kata Azpilicueta, seperti dikutip dari Metro.
"Dia sudah bekerja keras kok. Kami tahu bahwa manajer harus membuat keputusan (siapa yang bermain), tapi saya melihatnya bekerja keras dalam latihan. Yang bisa saya katakan tentu sesuatu yang bisa mendorongnya terus bekerja, sebab negara baru, klub baru, pasti membutuhkan sedikit adaptasi,” sambungnya.