RADAR NONSTOP – Persija Jakarta bakal kedatangan pemain impor, yakni Marco Motta. Presiden Persija Jakarta, Ferry Paulus, menyebut Motta akan dikontrak dua tahun.
Nama Motta menjadi incaran Persija sejak bursa transfer Liga 1 2020 dimulai. Namanya muncul bersamaan dengan nama-nama top lain seperti Evan Dimas Darmono dan Honda.
Belakangan, Evan akhirnya dikontrak Persija Jakarta satu tahun dengan opsi perpanjangan, sementara nama-nama lainnya masih menunggu, termasuk Motta.
BERITA TERKAIT :Dusan Vlahovic Jenuh Bela Si Nyonya Tua
Paul Pogba Belajar Bahasa Indonesia
Tapi dalam latihan perdana Persija Jakarta yang bergulir di Lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusumah, Jakarta, Senin (13/1), Ferry berani buka-bukaan, termasuk soal perekrutan Motta.
"Motta sudah teken kontrak beberapa hari lalu dengan kami, tapi belum bisa hadir," kata Ferry.
Motta akan dikontrak selama dua tahun. Motta tercatat sepanjang kariernya cuma mencatatkan gelar bergengsi Piala Super Italia bersama Juventus pada 2013.
Masuknya Motta, sekaligus menepis rencana Macan Kemayoran merekrut Aaron Evans dan Andre Ribeiro. "Kalau Aaron Evans itu tidak, kemudian ada beberapa nama-nama lain juga tidak," tutur Ferry.