Sabtu,  23 November 2024

Piatek Siap Ceraikan Rossoneri

ERY
Piatek Siap Ceraikan Rossoneri
Krzysztof Piatek - Net

RADAR NONSTOP – Demi menjaga peluang tampil bersama Timnas Polandia di Euro 2020, Krzysztof Piatek siap meninggalkan AC Milan.

Piatek pada bursa transfer musim dingin ini diincar oleh beberapa tim. Atletico Madrid, Tottenham Hotspur dan Manchester United dikabarkan ingin mendatangkan striker asal Polandia tersebut.

Rossoneri tampaknya tak keberatan menjual Piatek asalkan tim yang meminatinya berani membayar 30 juta Euro-35 juta Euro untuk menembusnya.

BERITA TERKAIT :
Mia Khalifah Jadi Pelakor Striker Atletico Madrid
Robert Lewandowski Nyaris Berseragam Manchester United

Kubu Milan menegaskan hanya akan melepas penyerang 24 tahun ini dengan permanen dan tak akan meminjamkannya ke klub lain. Piatek sendiri sudah siap jika harus berpisah dengan Milan. Hal tersebut diungkapkan oleh sang ayah, Wladyslaw Piatek.

Mantan pemain Genoa ini berhasrat hengkang karena mulai kehilangan tempat di lini depan Il Diavolo. Kondisi semakin sulit untuknya setelah Milan mendatangkan Zlatan Ibrahimovic.

Piatek butuh tampil reguler demi menjaga peluang tampil di Piala Eropa 2020 bersama Polandia. Ia harus bersaing dengan Robert Lewandowski dan Arkadiusz Milik untuk mengisi lini serang The Eagles.

"Kris (Piatek) ingin bermain di Euro 2020 dalam kondisi yang baik dan itu berarti dia tidak bisa hanya duduk bangku cadangan. Ia ingin tampil reguler," ujar ayah Piatek, Wladyslaw Piatek, seperti dikutip dari Football Italia.

"Jika dia tidak bisa melakukan itu di Milan, maka dia akan dengan senang hati melakukannya di klub lain. Dia berada dalam daftar jual pada bulan Januari, bersama dengan Lucas Paqueta, Suso dan Hakan Calhanoglu,” tambahnya.