RADAR NONSTOP – Pemain buangan AC Milan, Suso, mengaku hampir membela Inter Milan yang notabene merupakan rival abadi Rossoneri.
Suso telah tersingkir dari San Siro. Pada Januari lalu, Suso dipinjamkan Rossoneri ke Sevilla yang memiliki opsi untuk membeli.
Ternyata Suso baru-baru ini mengakui bahwa ia nyaris gabung ke Inter Milan ketika mereka dilatih oleh Luciano Spaletti.
BERITA TERKAIT :Amad Diallo Anak Emas Bos Anyar
Nerazzurri Siap Pulangkan Federico Chiesa Tahun Depan
"Saya hampir bergabung dengan Inter karena Luciano Spaletti telah berbicara kepada saya dan benar-benar menginginkan saya di Inter," ujar Suso kepada Sky Sports Italia.
"Inter adalah tim sepakbola yang baik dengan sistem menarik dan sesuai dengan karakteristik saya. Namun, saya sedih rasanya jika meninggalkan AC Milan ke Inter," sambungnya.
Selain itu, Suso juga mengungkapkan tak hanya Inter Milan yang menginginkannya. Saat itu Fiorentina juga telah berbicara dengan mantan Liverpool tersebut.
Sementara itu, Suso kini terdepak dari AC Milan dan bermain untuk Sevilla. Bersama Sevilla, Suso telah tampil dalam enam laga di Liga Spanyol dengan mencetak satu gol dan satu assist.