RADAR NONSTOP - Aksi Via Vallen meng-cover Ddu-du Ddu-du milik gilrband KPop Blackpink disindir Rhoma Irama. Raja Dangdut ini menilai kalau musik harus punya khas.
Rhoma tak masalahkan hal dalam rangka inovasi. Tapi, sebaiknya musik dangdut memiliki indentitasnya sendiri. Itu sebabnya ia enggan memenuhi permintaan mengganti lagunya ke dalam Bahasa Inggris, saat tampil di Amerika.
"Kalau inovasi enggak apa-apa," akunya kepada wartawan di kawasan Daan Mogot, Jakbar.
BERITA TERKAIT :Raja Dangdut Ajak Anggota FORSA Sukseskan Bulan Dana PMI 2024
Anies Didukung Rhoma Irama, Prabowo Dapat Ara & Ganjar Gandeng Slank
Rhoma bercerita waktu tampil di Amerika banyak musisi di sana minta untuk di-translate ke Bahasa Inggris. Tapi, Rhoma menolaknya karena dangdut harus punya identitas.
Terkait Via Vallen, sejauh ini Rhoma menilai pelantun lagu Sayang itu memiliki karakter suara yang khas dan berbeda dari penyanyi dangdut wanita lainnya. "Via Vallen, saya seneng sama suaranya. Karakter suaranya punya sesuatu yang different. Sangat khas, tidak sama seperti yang lain," pungkas Rhoma.