Rabu,  27 November 2024

Snowbay, Kereta Gantung dan Hotel Desa Wisata TMII Tunggak Pajak

RN
Snowbay, Kereta Gantung dan Hotel Desa Wisata TMII Tunggak Pajak
TMII,Pajak,Pemkot

RADAR NONSTOP - Sejumlah wahana rekrasi Taman Mini Indonesia Indah (TMII) ditempeli stiker penunggak pajak. Label penunggak pajak juga diberikan ke apartemen Titanium.

Pajak yang ditunggak adalah Pajak Bumi dan Bangunan Pedesaan dan Perkotaan (PBB P2).

Pemkot Jakarta Timur gelar kegiatan penertiban objek pajak yang menunggak, Rabu (24/10/2018).

BERITA TERKAIT :

"Pemasangan plang dan stiker penunggak pajak dilakukan di wilayah Kecamatan Pasar Rebo pada objek pajak apartemen Titanium dan di TMI dengan objek pajak Snowbay, Kereta Gantung, dan Hotel Desa Wisata," demikian keterangan tertulis Pemkot Jaktim.

Total nilai objek pajak yang menunggak PBB -P2 itu disebut bernilai total Rp 43 miliar.

Sebelumnya, Badan Pajak dan Retribusi Daerah DKI Jakarta telah menyampaikan imbauan hingga teguran kepada Wajib Pajak yang menunggak, namun karena belum ada kelanjutan maka petugas melanjutkan dengan memasang plang dan stiker menunggak pajak.

Secara terpisah, Direktur Penyuluhan, Pelayanan, dan Humas Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Hestu Yoga Saksama mengungkapkan tunggakan pajak TMII dan apartemen di Jakarta Timur berada di bawah naungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan uangnya masuk ke APBD DKI.