Jumat,  19 April 2024

Puing Pesawat Sriwijaya Air Ditemukan, Warga: Kami Dengar Suara Ledakan 

NS/RN
Puing Pesawat Sriwijaya Air Ditemukan, Warga: Kami Dengar Suara Ledakan 
Puing pesawat Sriwijaya Air ditemukan.

RADAR NONSTOP - Puing pesawat ditemukan. Warga menemukan puing-puing pesawat itu di perairan Pulau Laki yang diduga berasal dari pesawat Sriwijaya Air penerbangan SJ 182 yang hilang kontak. 

"Kami sempat dengar ada suara ledakan. Tapi belum tau apakah itu pesawat atau bukan," tegasnya warga setempat, Sabtu (9/1) malam.

Warga Pulau Lancang lainnya, Coi mengatakan, sejumlah warga Pulau Lancang langsung menuju perairan Pulau Laki seteleh mendengar suara benturan keras. 

BERITA TERKAIT :
65 Ton Amunisi Meledak, Pengalima TNI Janji Ganti 31 Rumah Warga Yang Rusak Akibat Ledakan
Berawal Dari Asap, Gudang Peluru Milik Kodam Jaya Meledak Mirip Bom

"Sekarang posisinya sudah dapat puing-puingnya, warga langsung menuju ke TKP," kata Naki.

Puing-puing itu nampak seperti serpihan badan pesawat serta potongan-potongan kabel. Berdasarkan foto-foto itu pula, sejumlah petugas Badan SAR Nasional dan kepolisian tampak sudah berada di perariran yang diduga lokasi jatuhnya pesawat tersebut. 

Sementara Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati menyatakan pesawat Sriwijaya Air dengan rute Jakarta-Pontianak hilang kontak. 

"Telah terjadi lost contact pesawat udara Sriwijaya rute Jakarta-Pontianak dengan call sign SJY 182. Terakhir terjadi kontak pada pukul 14.40 WIB," kata Adita.

Lokasi hilang kontak lokasinya sekitar 11 mil dari Bandara Soetta. "Kami akan menyampaikan informasi lebih lanjut jika sudah ada perkembangan lain," ujar dia.