Jumat,  22 November 2024

Waspada Banjir

Hujan Deras Dan Petir Di Jakbar, Jaksel Serta Pulau Seribu 

NS/RN/NET
Hujan Deras Dan Petir Di Jakbar, Jaksel Serta Pulau Seribu 
Ilustrasi

RN - Hujan deras disertai petir akan terjadi pada hari ini. Data Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan kalau Kepulauan Seribu, Jakarta Barat, dan Jakarta Selatan akan terjadi hujan deras.

Hujan akan disertai petir dan angin kencang. BMKG meminta kepada masyarakat waspada dengan ancaman banjir.

Suhu di Jakarta Selatan, Jakarta Timur adalah 22 sampai 30 derajat celcius. Jakarta Barat 22 sampai 31 derajat celcius. Jakarta Pusat dan Jakarta Utara 23 sampai 30 derajat celcius. Sementara Kep. Seribu akan bersuhu 25 sampai 30 derajat celcius.

BERITA TERKAIT :
Bakal Dihajar Hujan, Warga Jakbar Harus Tingkatkan Kewaspadaan Terhadap Banjir
Diprediksi Bakal Diguyur Hujan, Walikota Jaksel Tingkatkan Kesiapsiagaan Terhadap Bencana

Untuk kelembaban, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kep Seribu memiliki kelembapan 85 sampai 100 persen. Sementara sisanya berada di kelembapan 90 sampai 100 prsen.