Jumat,  26 April 2024

Lagi-lagi Bikin Ulah, Paul Scholes Datangi Kantor Polisi

ERY
Lagi-lagi Bikin Ulah, Paul Scholes Datangi Kantor Polisi
Paul Scholes - Net

RN – Legenda Manchester United, Paul Scholes, sepertinya tidak kapok berurusan dengan hukum. Ia kembali dipanggil kepolisian Inggris lantaran ketahuan melanggar aturan lockdown, dengan mendaki gunung beramai-ramai.

Beberapa waktu lalu, Paul Scholes sempat mengunggah video singkat ke Instagram Story, yang menunjukkan dia sedang menikmati teh dan camilan bersama teman-temannya.

Dalam postingan tersebut, Scholes dan keempat rekannya mengenakan pakaian hangat dan menandai Doverstone Reservoir, Greater Manchester.

BERITA TERKAIT :
Johar dan Tanah Tinggi Kawasan Kumuh Dekat Istana Presiden, Kadis Citata DKI Berkelit Begini
Kabar Buruk Dari Sri Mulyani, Semoga Ekonomi Di Era Prabowo Gak Apes

Tempat ini merupakan hamparan lembah dan danau di tepi barat Taman Nasional Distrik Peak, yang biasanya digunakan orang-orang untuk mendaki gunung dan berlari.

Scholes dan teman-temannya juga terlihat tertawa dan makan sandwich sambil menikmati pemandangan indah. Mantan gelandang Inggris itu juga membagikan sup hangat dari dalam termos.

Postingan itu rupanya menuai kontroversi. Menurut laporan The Sun, seseorang telah melaporkan aktivitas Scholes ke Kepolisian Greater Manchester, karena dianggap melanggar undang-undang COVID-19.

“GMP telah diberi tahu tentang sebuah postingan di media sosial yang menunjukkan adanya pelanggaran undang-undang COVID-19,” seorang juru bicara polisi Manchester memberikan pernyataan.

Sebagai tindak lanjut, Scholes pun dipanggil oleh pihak kepolisian guna menjalani pemeriksaan apakah dirinya terbukti melanggar peraturan tersebut atau tidak.

Dalam aturan COVID-19 Inggris sendiri disebutkan bahwa bertemu dengan orang-orang selain anggota keluarga dilarang keras, dan tidak boleh bepergian ke luar daerah untuk berolahraga.

Scholes memang sudah langganan melanggar aturan COVID-19. Awal bulan ini, dia juga diperiksa polisi karena anak-anaknya menggelar pesta tahun baru dengan teman-temannya. Kebisingan selama pesta bahkan mengganggu tetangga Scholes.

Tahun lalu, rumah Scholes juga didatangi pihak kepolisian karena menggelar pesta selama tujuh jam untuk merayakan putranya, Aaron, yang ke-21, dengan mengundang banyak orang.

#Scholes   #MU   #Inggris