Minggu,  28 April 2024

Rutin Gelar Aksi Donor Darah, Puskesmas Kec. Kembangan Diapresiasi PMI Jakbar

HW
Rutin Gelar Aksi Donor Darah, Puskesmas Kec. Kembangan Diapresiasi PMI Jakbar
Sekko Jakbar, Iin Mutmainnah (kedua dari kanan) Bersama PMI dan Puskesmas Kembangan

RN - Kegiatan rutin aksi donor darah yang dilakukan oleh Puskesmas Kecamatan Kembangan mendapat apresiasi dari PMI Jakarta Barat.

Apresiasi berupa piagam penghargaan itu diberikan langsung oleh PMI dihadapan Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Barat yaitu Iin Mutmainnah.

"Karena Puskesmas Kecamatan  Kembangan rutin dua bulan sekali menyelenggarakan aksi donor darah. Untuk mendukung ketersedian darah," ucap Iin dalam keterangan tertulis melalui WA, Selasa(25/05/2021).

BERITA TERKAIT :
Dikira Positif Narkoba eh GakTahunya Habis Nenggak Obat Sakit Kepala
Dikira Positif Narkoba eh GakTahunya Habis Nenggak Obat Sakit Kepala

Iin mengungkapkan, dalam kegiatan donor darah, diikuti baik ASN  Pemkot Jakarta Barat, Non ASN Puskesmas dan warga sekitar.

"Kita ucapkan terima kasih dan selamat kepada Puskesmas Kecamatan Kembangan. Mereka sudah bekerjakeras melakukan aksi donor darah. Semoga aksi donor darah ini terus dapat dilakukan, jangan berhenti setelah dapat apresiasi," imbuhnya.

Dalam pemberian penghargaan hadir dari PMI, Harun, Kepala Puskesmas serta kasi kesra Kel.Kembangan Utara.