Jumat,  22 November 2024

Oddie Agam Wafat, Selamat Jalan Musisi Senior Yang Peduli Corona

NS/RN
Oddie Agam Wafat, Selamat Jalan Musisi Senior Yang Peduli Corona

RN - Oddie Agam dikabarkan meninggal dunia. Kabar ini dibenarkan oleh Stanley Tulung.

"Innalillahi wainnailaihi rojiun Selamat jalan Bang Oddie Agam yg berpulang 27 Oktober 2021 jam 11.00. Semoga tenang disana," tulis Stanley Tulung.

Sebelumnya, Oddie Agam memang sempat dilarikan ke Rumah Sakit Persahabatan. Kala itu Oddie Agam dikabarkan kritis di Rumah Sakit Persahabatan.

BERITA TERKAIT :
Artis Tajir, Bisnis Prilly Latuconsina Dari Klub Bola Hingga Toko Roti 
Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun, Bupati Pulau Seribu Wafat Di Ruang Kerja 

Pada 2017, Oddie Agam terserang stroke. Berbagai perawatan dan metode penyembuhan coba ia jalani. Akhirnya, 3 tahun berselang, Oddie Agam bisa kembali serius menggeluti dunia musik.

Semangat Oddie Agam bermusik memang tidak pernah luntur. Tahun lalu, ia juga masih aktif menyumbangkan suaranya di sebuah konser amal bertajuk Karya Emas Tiga Komposer di Balai Sarbini, Jakarta Selatan.

"Kita semua kebagian masing-masing lagu dari Tiga Komposer ini sih. Jadi pembagian lagunya rata. Semua penyanyi akan menyanyikan masing-masing lagu dari komposer ini," kata Almafilia, istri Oddie Agam.

"Dia sih sehat, so far sih fisiknya sehat. Cuma memang kan suaranya agak pelan ya nggak kayak dulu, makanya ini sekarang juga masih terapi-terapi. Tapi sejauh ini kondisinya sehat-sehat saja," ujar Almafilia.

Oddie Agam begitu semangat saat diajak untuk bernyanyi kembali. Nantinya, ia akan duet bersama Adjie Soetama dan Deddy Dhukun.

"Iya dia sangat excited banget," sambungnya.

Meskipun begitu, Oddie Agam masih menjalani masa pemulihan. Kondisi tubuhnya belum sembuh total dari stroke yang diidapnya sejak tiga tahun yang lalu.

"Saya cukup istirahat agar bisa menyampaikan semua yang saya harus sampaikan," ujar Oddie Agam dengan suara yang pelan dan terbata-bata.

Keikutsertaan Oddie Agam dalam konser tersebut tak lain sebagai bentuk kepeduliannya. Ia prihatin dengan para pekerja seni yang terdampak COVID-19.