RN - Kepala Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Muhamad Insyaf mengatakan, sebanyak 10 RT di Jakarta terendam banjir akibat hujan deras pada Selasa.
Menurutnya, pemukiman yang kebanjiran tersebut semuanya berada di wilayah Jakarta Barat. "Informasi genangan saat ini ada 10 RT atau 0,033 persen dari 30.470 RT yang ada di DKI Jakarta," ujar Insyaf di Jakarta, Selasa (18/1/2022).
Insyaf menyebutkan, 10 RT yang tergenang banjir itu berada di tujuh kelurahan. Data ini diperbarui sampai pukul 13.00 WIB.
BERITA TERKAIT :Usai Ibu Kota Pindah, Komunikolog Minta Bentuk Pemerintahan Jakarta Tidak Banci
Ketinggian air di tiap RT yang tergenang banjir berbeda-beda. Mulai dari 40-65 sentimeter. Selain menyebabkan 10 RT di Jakarta kebanjiran, hujan deras pada Selasa pagi ini juga menyebabkan satu ruas jalan tergenang.
Lokasinya berada di Jalan Bangun Nusa 2 Kelurahan Cengkareng Timur, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat dengan ketinggian genangan 50-60 cm.
Saat ini, hujan sudah mulai reda khususnya di wilayah Jakarta Selatan dan Pusat. Insaf pun menyatakan banjir di 10 RT tersebut akan segera disurutkan.
"Kondisi genangan sedang ditangani oleh Pihak Kelurahan Setempat Bersama PPSU, Tim TRC BPBD, DSDA, Satpol PP, Tagana, dan Disgulkarmat ditargetkan akan surut dalam waktu cepat," pungkasnya.
Berikut ini 10 RT di Jakarta di tujuh kelurahan yang kebanjiran:
Kelurahan Rawa Buaya
Ketinggian: 60 cm dengan jumlah 1 RT
Penyebab: Curah Hujan tinggi
Kelurahan Kapuk
Ketinggian: 40 cm dengan jumlah 1 RT
Penyebab: Curah hujan tinggi
Kelurahan Cengkareng Timur
Ketinggian: 40 cm dengan jumlah 1 RT
Penyebab: Curah hujan tinggi
Kelurahan Pegadungan
Ketinggian: 60 cm dengan jumlah 2 RT
Penyebab: Curah hujan tinggi
Kelurahan Kamal
Ketinggian: 45 cm dengan jumlah 3 RT
Penyebab: Curah hujan tinggi
Kelurahan Semanan
Ketinggian: 60 cm dengan jumlah 1 RT
Penyebab: Curah hujan tinggi
Kelurahan Tegal Alur
Ketinggian: 50 cm dengan jumlah 1 RT
Penyebab: Curah hujan tinggi