Minggu,  12 May 2024

Waspada... Hujan Deras dan Angin Puting Beliung Ancam Jakarta

NS/RN
Waspada... Hujan Deras dan Angin Puting Beliung Ancam Jakarta
Angin kencang dan hujan deras di Jakarta yang menyebabkan atap pedagang berterbangan.

RADAR NONSTOP - Hujan angin disertai petir bakal terjadi tiga hari ke depan. BMKG menyebut lima wilayah kota Jakarta berpotensi diguyur. 

Seperti diberitakan, pada Senin (10/12/2018), hujan deras dan angin kencang terjadi. Atap pedagang di kawasan Kuningan, Jaksel berterbangan dan mobil goyang di ruas jalan tol dalam kota.

BMKG mengingatkan hujan disertai petir dan angin kencang tetap berpotensi terjadi terutama di Jakarta Utara, Jakarta Selatan, Jakarta Timur dengan suhu 25-32 derajat celcius.

BERITA TERKAIT :
Waspada, Banjir Jakarta Bulan Desember Dan Januari
Magelang Digulung Puting Beliung, 6 Rumah Warga Rusak

Fenomena hujan disertai petir dan angin kencang itu diprediksi terjadi pada siang dan malam hari dalam durasi singkat. 

Esok hari, BMKG memprediksi potensi hujan disertai petir dan angin kencang terjadi di wilayah Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur pada siang dan malam hari. Suhu berkisar antara 23 hingga 32 derajat celcius.

Kemudian pada Rabu (12/12), hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang berpotensi terjadi di Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada siang dan malam hari.