RN – Pelatih klub Liga Primer Inggris, Arsenal, Mikel Arteta memberikan jawaban menohok setelah setelah disemprot mantan anak asuhnya, Pierre-Emerick Aubameyang.
Arsenal kini tengah menjadi sorotan lantaran penampilan gemilangnya sejauh ini hingga mampu memuncaki klasemen sementara Liga Inggris 2022/2023.
Namun, alih-alh mendapatkan pujian, Arsenal terbaru justru mendapatkan kritikan dari mantan pemainnya sendiri yakni Pierre-Emerick Aubameyang.
BERITA TERKAIT :Nerazzurri Siap Pulangkan Federico Chiesa Tahun Depan
Scott McTominay Bahagia Tinggalkan Setan Merah
Sebagai informasi, Pierre-Emerick Aubameyang sebelum berseragam Chelsea seperti saat ini dahulunya adalah penggawa Arsenal.
Bahkan, Aubameyang selama bermain di Arsenal juga sempat merasakan bagaimana dirinya dilatih oleh pelatih The Gunners saat ini, Mikel Arteta.
Selepas pergi dari Arsenal dan kini membelot ke klub rival, Chelsea, Aubameyang justru kedapatan mengungkapkan unek-uneknya selama di The Gunners.
Seperti dilansir dari Daily Mail, Aubameyang terbaru bahkan menyemprot pelatih Arsenal saat ini, Mikel Arteta dengan mengatakan bahwa sang pelatih tak bisa mengelola tekanan yang datang kepadanya.
“Untuk mengelola karakter besar atau pemain besar, dia (Arteta) tidak bisa menghadapinya,' kata Aubameyang, seperti dikutip dari Daily Mail.
Mendengar kritik yang dilontarkan Aubameyang, Mikel Arteta pun melemparkan jawaban menohok kepada mantan anak asuhnya tersebut.
Mendapat komentar yang mengatakan bahwa dirinya tidak bisa mengelola tekanan selama menjadi pelatih, Mikel Arteta pun memberikan jawaban balik.
Pelatih berkebangsaan Spanyol bahkan menjawab dengan maksud menyindir Aubameyang yang setelah pergi mampu membuat ruang ganti Arsenal tenang.
"Orang-orang bebas mendiskusikan apa yang mereka inginkan. Saya belum pernah berada di ruang ganti yang lebih baik (daripada musim ini)," ujar Mikel Arteta, seperti dikutip dari Daily Mail.
“(Sekarang) Lebih menyenangkan, lebih bekerja keras, dan ada hubungan yang lebih baik antara staf dan pemain. Merupakan kesenangan tersendiri sebagai pelatih bisa menjadi bagian dari tim ini,” tambah Mikel Arteta.