Jumat,  26 April 2024

Tanggapi Usulan Bang Jago Cabut Batasan Usia PJLP, Heru: Nanti Kita Diskusikan

RN/CR
Tanggapi Usulan Bang Jago Cabut Batasan Usia PJLP, Heru: Nanti Kita Diskusikan
-Net

RN - Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Golkar, Jamaludin meminta Penjabat (PJ) Heru Budi Hartono membatalkan keputusan terkait batasan umur 56 tahun untuk para PJLP.

Diketahui, Pemprov DKI Jakarta membatasi usia maksimal PJLP 56 tahun. Hal ini tertuang dalam Keputusan Gubernur (Kepgub) Nomor 1095 Tahun 2022 tentang Pedoman Pengendalian Penggunaan Penyedia Jasa Lainnya Perorangan (PJLP).

“Ane minta agar PJ membatalkan batasan umur 56 tahun untuk para PJLP di lingkup pemda DKI.Karna usia produktif itu berbeda untuk tiap orang. Ada yang 40 tahun udah loyo tapi ada juga yang 70 tahun masih dalam kondisi prima dan siap bekerja,” Jamaludin, politisi muda partai Golkar yang akrab disapa ‘Bang Jago’. 

BERITA TERKAIT :
Golkar Kasih Tiket Bang Zakiyuddin Harahap untuk Pilbup Paluta 2024?
Benarkah Pj Gub DKI Murka dan Bakal Rombak Eselon II dan III Termasuk 2 Walikota.?

Ditegaskannya, Kepgub No 1095 Tahun 2022 sangat perlu di buat kisi kisi yang jelas.

“Misalnya, PJLP di Damkar, mungkin cocok di batasi di usia 56 tahun. Kalo perlu, 50 tahun khusus di Damkar. Kalo di Lingkungan Hidup, mungkin sampai 65 tahun,” beber politisi asli Rawa Bambon, Ciracas, Jakarta Timur ini.

Terpisah, saat ditanya dan diminta tanggapan terkait usulan ‘Bang Jago’ untuk membatalkan Kepgub 1095/2022. Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono secara diplomatis menjawab akan berdikusi bersama jajarannya.

“Nanti, kita diskusi ya,” jawab Heru singkat saat ditemui di Gedung Balaikota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Rabu (14/12/2022).

#PJLP   #Heru   #Golkar