RN – Cristiano Ronaldo akan tinggal sementara di hotel mewah seusai bergabung ke Al Nassr. Biaya tagihan bulanan ruangan yang ditempati CR7 diperkirakan mencapai Rp 4,7 miliar.
Ronaldo diresmikan sebagai pemain anyar Al Nassr pada awal Tahun Baru 2023. Bintang Portugal itu meneken kontrak berdurasi dua setengah tahun di klub Arab Saudi tersebut.
Gaji fantastis akan diterima Ronaldo selama berseragam Al Nassr. Legenda Real Madrid itu mendapat bayaran 214 juta Dollar Amerika Serikat (Rp 3,3 triliun) per tahun, menjadikannya sebagai pemain dengan bayaran tertinggi di dunia.
BERITA TERKAIT :Mental Mbappe Memang Lagi Bermasalah?
Kylian Mbappe Mulai Frustrasi
Cristiano Ronaldo masih menunggu debutnya bersama Al Nassr. Peraih lima Ballon d'Or itu juga belum menempati rumah tetap buat hunian dia sekeluarga di Arab Saudi.
Seperti dilansir Arabian Business, Ronaldo sementara ini tinggal di Four Seasons Riyadh. Hotel itu terletak di Kingdom Tower yang memiliki 99 lantai dan merupakan salah satu gedung tertinggi di Arab Saudi.
Ronaldo 'ngekost' di kamar 'Kingdom Suite' seluas 365 meter persegi dengan pemandangan fantastis kota Riyadh. CR7 menyewa dua lantai berisikan 17 kamar untuk rombongannya, termasuk keluarga, teman, dan bodyguard.
Fasilitas yang disediakan 'Kingdom Suite' meliputi kantor pribadi, ruang makan dan pantry mewah. Ada pula ruang media dan ruang belajar eksekutif.
Koki khusus juga tersedia untuk melayani makan Ronaldo dan rombongan. Para staf hotel diinstruksikan untuk tidak meminta foto selfie dengan Ronaldo.
"Hiburan untuk para tamu dengan pemandangan Riyadh yang tak tertandingi. Suite dua lantai terbaru kami mencakup lantai 48 dan 50 hotel, dengan ruang tamu yang menjulang tinggi, kantor pribadi, ruang makan, dan ruang media," begitu keterangan 'Kingdom Suite' yang ditulis Four Seasons Riyadh.
Cristiano Ronaldo diperkirakan merogoh kocek 300 ribu Dollar Amerika Serikat (Rp 4,7 miliar) selama sebulan di hotel.
Angka tersebut bisa dibilang 'kecil' bagi CR7, mengingat dirinya bisa mendapat bayaran Rp 9,1 miliar per harinya dari Al Nassr.