RN – Manajer Arsenal, Mikel Arteta paham Gabriel Jesus sudah ngebet ingin main lagi. Tapi, Jesus harus tahu diri karena cedera lututnya belum pulih.
Cedera itu dialami Jesus saat membela Timnas Brasil di Piala Dunia 2022. Alhasil, Jesus harus naik meja operasi Desember lalu dan beristirahat selama 3-4 bulan.
Mau tak mau Arsenal tidak bisa memakai jasa Jesus di periode penting dan sempat dikhawatirkan akan mengganggu laju tim. Tapi, Arsenal terbukti tetap tangguh di mana mereka berlari di puncak klasemen Liga Inggris dan baru sekali kalah.
BERITA TERKAIT :Kai Havertz 'Di-Bully' Pemain Laskar Biru
Calafiori Bikin Puyeng Bos Arsenal
Hilangnya Jesus mau ditutupi oleh Eddie Nketiah yang tampil cemerlang. Meski demikian, kehadiran Jesus tetap dinantikan oleh Arsenal ketika memasuki fase akhir penentuan juara.
Menurut perkembangan terbaru, Jesus mulai pulih dari operasi dan siap berlatih lagi paling cepat pekan depan. Jesus bahkan berani menjanjikan kalau dia akan main dalam sebulan ke depan.
Ini sudah pasti jadi kabar baik untuk Arteta selaku manajer Arsenal. Sayangnya, Arteta tidak mau buru-buru memainkan Jesus yang akan berakibat fatal. Arteta memilih menunggu Jesus sampai pulih 100 persen, sebelum memainkannya.
"Saya belum tahu perkembangan soal Jesus, tapi dia ingin berlatih pekan depan! Itu jelas tidak mungkin, tapi dia terus berupaya dan meminta tim medis untuk mempercepat proses pemulihannya," ujar Arteta di situs resmi klub.
"Saya tidak bisa memberikan jawaban soal itu; Semoga saja dia bisa bermain lagi dalam hitungan pekan, bukan bulan. Tapi cederanya parah dan kami harus menghormati proses pemulihannya,” sambung dia.