RN – Manchester City bakal dihadapkan dengan bulan April yang sangat padat, setelah memastikan diri lolos ke babak semifinal Piala FA. Manajer Pep Guardiola sampai stres memikirkannya.
Dia menyebut City tidak dalam kondisi siap. Manajer asal Spanyol tersebut mengatakan, timnya dalam kondisi kelelahan.
"Kami tidak siap, lelah, dan ini (jadwal) membuat saya sakit kepala semoga kali ini kami bisa mempersiapkan diri dengan lebih baik," kata Guardiola, seperti dilansir dari AS.
BERITA TERKAIT :Rodri Ngarep Dibajak Los Blancos
Ruben Dias Anti Bully
The Citizens mengantongi tiket ke semifinal Piala FA usai menang 6-0 atas Burnley di babak delapan besar. Erling Haaland dan kawan kawan bakal ditantang Sheffield United.
Laga antara City kontra Sheffield akan digelar di Stadion Wembley pada Sabtu, 22 April mendatang. Menariknya jadwal itu hanya berselang tiga hari setelah City melakoni laga tandang di markas Bayern Munich di leg kedua perempat final Liga Champions
Padatnya jadwal pertandingan pada bulan April memang kerap jadi masalah bagi City yang mengejar trofi lebih dari satu kompetisi. Dalam enam musim terakhir, City cuma satu kali juara Piala FA dan empat kali tersandung di semifinal.
Jadwal semifinal Piala FA dan perempat final Liga Champions yang kerap berdekatan diakui Guardiola jadi masalah untuk timnya. Namun begitu, dia hanya bisa pasrah dan berharap anak asuhnya bisa menanganinya dengan lebih baik.
"Pertandingan paling buruk yang kami mainkan selalu semifinal Piala FA di Wembley. Kami tidak pernah benar-benar di sana," ujar Guardiola.
"Performa kami selalu sangat jelek. Tahun-tahun lalu selalu sebelum atau setelah perempat final Liga Champions. Main di final Piala FA adalah mimpi dan musim ini kami akan mencoba," tambahnya.