Selasa,  23 April 2024

“Antony Mampu Habisi Lawan”

ERY
“Antony Mampu Habisi Lawan”
Antony - Net

RN - Manajer Manchester United Erik ten Hag membela Antony dari kritik. Kendati statistik permainan masih mengecewakan, tapi Antony nyaris selalu mencetak gol-gol penting bagi Setan Merah.

Winger Brasil itu digaet MU dari Ajax senilai lebih dari Rp 1 triliun pada musim panas lalu. Antony sudah 29 kali dimainkan sebagai starter dalam 33 pertandingan di 2022/2023.

Akan tetapi, Antony baru mencetak tujuh gol dan satu assist untuk MU. Antony bahkan cuma membuat tiga gol di Premier League, di mana yang terakhir dibuatnya ke gawang Everton pada Oktober 2022.

Dengan absennya Marcus Rashford, Antony akan dibutuhkan Manchester United lebih dari sebelumnya. Pesepakbola berusia 23 tahun itu dituntut untuk lebih rajin mencetak gol, dimulai dari laga kandang kontra Sevilla di lanjutan Liga Europa nanti malam (14/4).

Erik ten Hag menegaskan permainan Antony sangat penting untuk Setan Merah. Menurut dia, Antony amat mampu menghabisi lawan-lawan MU.

"Tentu saja, kami berharap dari pemain garis depan (bahwa) mereka tidak hanya menjadi ancaman tetapi juga memiliki dampak di sepertiga akhir," kata Ten Hag di laman resmi klub.

"Pengalaman saya dengannya adalah dia seorang petarung, dia menyukai tantangan dan dengan dia dalam tim, tim akan menang. Itulah mengapa saya pikir dia ada di Selecao. Itu juga mengapa dia dipilih di Selecao untuk bermain di starting XI. Dia masih pemain yang sangat muda tapi dia bisa membunuh lawan," sambung Ten Hag.

 

BERITA TERKAIT :
Garnacho Dihukum Ten Hag?
Zinedine Zidane Naksir Setan Merah