RN – Pelatih Bayer Leverkusen, Xabi Alonso, tampaknya bakal menolak Liverpool dan memilih menerima tawaran Bayern Munchen. Pilihan Alonso mendapat peringatan dari pelatih Timnas Jerman, Julian Nagelsmann.
Belum ada pernyataan resmi dari Alonso. Namun, eks gelandang Timnas Spanyol ini dikabarkan sudah menolak tawaran Liverpool.
Alasan Alonso yang pernah membela The Reds ini mengaku dirinya belum siap menggantikan Jurgen Klopp.
BERITA TERKAIT :Juergen Klopp Gabung 'Banteng Merah'
Curtis Jones Perkuat Skuad Tiga Singa
Bila akhirnya meninggalkan Leverkusen, pelatih berusia 42 ini lebih memilih tawaran Bayern yang akan berpisah dengan Thomas Tuchel pada akhir musim ini.
Hanya saja, Nagelsmann memperingatkan Alonso agar menerima tawaran Liverpool ketimbang Bayern.
Menurut dia, klub-klub Liga Inggris, seperti Liverpool dan Manchester City, cenderung memberi waktu kepada manajer untuk membangun tim sebelum menuai prestasi.
Hal sama dialami Sir Alex Ferguson yang juga mendapat waktu sampai empat tahun sebelum melegenda bersama Manchester United.
"Saat menandatangani kontrak dengan Bayern, saya mengajukan syarat bahwa saya akan melakukan perubahan," kata Nagelsmann yang menangani Bayern pada 2021 hingga 2023.
Namun, belum sempat melakukan perubahan, Nagelsmann sudah dipecat. Menariknya, dia diberhentikan hanya karena Bayern kalah 1-2 lawan Bayer Leverkusen.
Pemberitahuan pemecatan dilakukan saat Nagelsmann tengah berlibur dengan bermain ski di Austria. Sementara, dia sudah membawa Bayern memenangi Bundesliga dan Piala Super Jerman atau DFL Super Cup dua kali.
"Ada sejumlah klub yang memberikan waktu dan kesempatan kepada manajer. Liverpool harus menunggu lima tahun sebelum Jurgen Klopp membawa tim menjadi juara. Pep Guardiola membawa Manchester City menjadi juara Liga Champions setelah tujuh tahun," ujar Nagelsmann.
"Sebaliknya, pelatih di Bayern tak pernah diberi waktu untuk membangun tim," ucapnya.
Menurut Nagelsmann, kondisi itu terjadi Bayern, siapa pun pelatihnya. Tuchel sendiri sudah harus berpisah dengan Bayern menyusul kekalahan beruntun, termasuk saat dibantai pasukan Alonso, Leverkusen, dengan skor besar 0-3.
"Apa yang disampaikan ke dunia luar soal pemecatan tidak sesuai dengan kenyataan. Namun, itulah yang terjadi di sepak bola. Itu tak akan berubah sampai 30 tahun ke depan," kata Nagelsmann, yang ditugaskan membawa Jerman menjadi juara di Euro 2024.
Alonso sesungguhnya ditawari Liverpool menggantikan Klopp yang akan mundur pada akhir musim ini. Namun, dia menolak dengan alasan keluarganya sudah nyaman menetap di Jerman.