Jumat,  22 November 2024

Kursi Gubernur Jabar, Gerindra Pasang Dedi Mulyadi Lawan Kang Emil

RN/NS
Kursi Gubernur Jabar, Gerindra Pasang Dedi Mulyadi Lawan Kang Emil
Kang Dedi bersama Prabowo.

RN - Pemilihan Gubernur Jawa Barat (Pilgub Jabar) bakal seru. Partai besutan Prabowo akan mengusung Dedi Mulyadi. 

Mantan Bupati Purwakarta itu akan duel dengan Ridwan Kamil alias Kang Emil. Sekjen DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani mengaku yang sudah dilirik Gerindra adalah Dedi Mulyadi.

"Orang yang disamping saya (Dedi Mulyadi) yang dilirik untuk Pilgub Jabar," kata Muzani pada wartawan di kawasan Kebayoran, Jakarta Utara, Sabtu (4/5/2024).

BERITA TERKAIT :
Dedi Mulyadi Sudah 71,5 Persen, Syaikhu Gak Laku Dan PKS Lagi Anjlok
Pilkada Jabar Disusupi Judi Online, KPU Gimana Nih?

Sebagai informasi pria yang akrab disapa Kang Dedi itu merupakan salah satu kader Partai Gerindra. Di sisi lain, Muzani mengatakan bahwa pilkada yang sebentar lagi berlangsung itu masih dalam proses persiapan menyiapkan kandidat.

"Bagaimana Pilkada ini sebagai sebuah pesta demokrasi harapan bagi rakyat seluruh Indoensia Gubernur, wali kota akan mendapatkan pemimpin yang baru. ini adalah Pilkada serentak pertama hampir berbarengan Pilpres jadi adalah proses demokrasi baru hingga perlu persiapan bagi partai penyelenggara kpu Bawaslu dan parpol," ujarnya.

"Tentu saja pemerintah lembaga terkait hingga parpol yang mengusungnya dan juga termasuk rakyat perlu persiapan, karena mereka baru saja menyelesaikan pesta demokrasi yakni pemilu dan Pilpres," sambungnya.

Dedi adalah peraih suara terbanyak di Dapil VII Jabar. Daerah yang meliputi Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Karawang dan Kabupaten Bekasi, Dedi menyabet suara sekitar 95 ribu.