Selasa,  17 September 2024

Erling Haaland Bikin Bos Jadi Pongah

ERY
Erling Haaland Bikin Bos Jadi Pongah
Erling Haaland - Net

RN - Manajer Manchester Pep Guardiola dengan jemawa mengatakan, tidak ada bek di Premier League Inggris yang mampu menghentikan striker Erling Haaland. 

Guardiola memuji habis pemainnya yang sudah 11 kali mencetak hattrick saat Man City menang 3-1 atas West Ham United.

Haaland sama sekali tak terbendung. Dirinya kembali menunjukkan kehebatannya membobol gawang lawan saat Man City menyambangi markas West Ham di Stadion London, Sabtu, 31 Agustus 2024 malam WIB.

BERITA TERKAIT :
Marcus Rashford Gacor Lagi
Lionel Messi Pecahkan Rekor Gol dan Assist MLS!

Penyerang yang diboyong dari Borussia Dortmund ini membuka kemenangan The Citizens. Selanjutnya, dia menambah dua gol lagi. Sedangkan satu-satunya gol West Ham tercipta akibat bunuh diri bek Ruben Dias.

Bagi Haaland ini merupakan hattrick yang ke-11 kalinya sejak dirinya bermain di Liga Premier pada 2022. Saat itu, dalam debutnya, Haaland sudah langsung membawa Man City meraih treble.

Kini, dia pun langsung melejit menjadi top skor setelah mengemas tujuh gol. Ini berarti rata-rata dia mencetak minimal dua gol di setiap pertandingan liga. Dengan torehan 70 gol selama 69 pertandingan liga, Guardiola pun tak segan memuji pemainnya.

Bahkan Guardiola dengan jemawa mengatakan tidak ada satu pun bek di Liga Premier yang mampu menghentikan Haaland. Ibaratnya meski bek dilengkapi dengan senjata sekalipun, mereka tetap sulit menahan laju pemainnya

"Gol pertama dia tercipta setelah Bernado (Silva) memenangkan bola dan kemudian memberikan umpan yang diselesaikannya. Atau gol ketiga, tidak ada yang mampu mengejarnya. Dia memang tak bisa dihentikan," ujar Guardiola.

"Tidak ada bek tengah, bahkan dengan membawa senjata sekalipun, menghentikannya," kata dia lagi.

Guardiola menyebut tidak mungkin mengejar Haaland yang memiliki kecepatan luar biasa. Menurut eks pelatih Bayern Munchen ini di musim lalu, Haaland sesungguhnya mengalami kesulitan karena mengalami cedera. Namun dia masih bisa menjadi top skor dengan mengemas 27 gol. Kini, dia bakal kian tak terbendung karena tenga mencapai performa terbaik. "Itu tidak mungkin (mengejar Haaland) yang begitu cepat dan kuat," ujarnya.

Sementara, Haaland mengakui dia dalam kondisi bugar. Apalagi, dia selalu mendapat libur yang panjang. Pasalnya Norwegia, timnas yang diperkuat Haaland, tak pernah lolos ke turnamen besar seperti Piala Dunia maupun Piala Eropa. Terakhir di gelaran Euro 2024, Norwegia pun absen sehingga Haaland bisa libur lebih lama.

"Saya dalam kondisi bagus dan penuh energi. Saya juga mendapat libur panjang dan menjalami pramusim. Ini membuat tubuh dan kaki saya benar-benar istirahat. Kini saya benar-benar siap," kata Haaland.
Kemenangan atas West Ham menjadikan Man City meraih poin sempurna. Mereka mendapatkan poin sembilan dan kembali menduduki puncak klasemen. Man City unggul dua poin atas Brighton and Hove Albion dan Arsenal.

Sementara, West Ham tertahan d peringkat 14 dengan poin tiga. Poin diperoleh The Hammers setelah menang 1-0 atas Bournemouth.