Kamis,  21 November 2024

Video Penjarah Truk Bentruk Teluk Naga Banten Beredar, Ini Kata Polisi...

RN/NS
Video Penjarah Truk Bentruk Teluk Naga Banten Beredar, Ini Kata Polisi...
Aksi warga terekam kamera viral.

RN - Aksi jarahan truk usai bentrok dengan aparat di Jalan Raya Salembaran, Kampung Melayu Timur, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Banten, viral. 

Polisi mengaku sudah melakukan indentifikasi kepada para pelaku. Para penjarah terekam video. 

Dalam tayangan terlihat warga membongkar pintu hingga AC truk. Sejumlah warga kemudian mengangkut dan membawa kabur bagian truk yang dibongkar tersebut.

BERITA TERKAIT :
Calon Wakil Bupati Tangerang Jadi Ledekan Mendagri, Irvansyah Gak Paham Inflasi Mau Jadi Kepala Daerah
KM 92 Tol Cipularang Sering Kecelakaan, Cerita Janji Murka Prabu Siliwangi

Aksi jarahan berawal dari peristiwa bentrok yang dipicu akibat sebuah truk menabrak bocah bernama Alika hingga kakinya remuk. Warga mengamuk dan bentrok dengan polisi.

Sebelumnya, seorang bocah Sekolah Dasar (SD) tertabrak truk tanah di Jalan Raya Salembaran, Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis 7 November 2024. Imbas peristiwa itu, warga merusak hingga membakar puluhan truk yang melintas.

Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes (pol) Zain Dwi Nugroho mengimbau masyarakat yang masih menyimpan barang-barang truk tanah untuk segera mengembalikan kepada Polri.

“Terkait pengambilan barang-barang truk, saya sampaikan ke masyarakat, kalaa masih ada yang masih mengamankan tolong dikembalikan karena itu milik orang lain,” ujar Zain.

Saat ini kata dia, polisi baru hanya memberikan imbauan dan berupaya melakukan secara persuasif agar para pelaku penjarahan untuk segera mengembalikan barang-barang tersebut. Namun jika dihiraukan polisi akan mengambil tindakan tegas.

“Kita mengimbau warga supaya mengembalikan, kita lakukan upaya persuasif. Kalau tidak juga dikembalikan, kita lakukan penindakan hukum yang tegas,” tandasnya.

#PIK   #Truk   #Tangerang