RN - AS Roma sudah hilang kesabaran dengan kinerja Ivan Juric sebagai pelatih. I Lupi baru saja memecat Juric.
Kekalahan kandang 2-3 dari Bologna di Olimpico, Minggu (10/11/2024) malam WIB, jadi puncak kekesalan manajemen klub. Sebab, Roma malah jeblok sejak ditangani Juric pada 18 September.
Roma cuma menang empat kali, tiga kali imbang, dan lima kali kalah dari 14 laga! Selisih gol pun minus dua karena bikin 15 gol dan kebobolan 17 gol.
BERITA TERKAIT :Dusan Vlahovic Jenuh Bela Si Nyonya Tua
Nerazzurri Siap Pulangkan Federico Chiesa Tahun Depan
Alhasil, Juric pun dicopot dari jabatannya sebagai pelatih Roma. Manajemen menyebut pergantian pelatih ini jadi cara klub untuk membuat suasana kondusif lagi, setelah serangkaian hasil buruk.
"Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Ivan Juric atas kerja kerasnya selama beberapa minggu terakhir," ujar pernyataan resmi Serigala Ibukota.
"Dia sudah bisa memegang tim dalam kondisi sulit secara profesional, dan untuk itu kami bersyukur. Kami mendoakan yang terbaik untuknya di masa depan. Pencarian pelatih baru akan dimulai dan akan diumumkan secara resmi oleh klub dalam waktu dekat," sambungnya.
Pencarian pelatih baru akan dilakukan manajemen Roma selama jeda internasional dua pekan ini. Meski demikian, Roberto Mancini digadang-gadang bakal jadi pengganti Juric.
Saat ini Roma berada di posisi ke-12 Klasemen Liga Italia dengan tiga kemenangan dan lima kekalahan dari 14 laga.