Jumat,  10 May 2024

Album Perdana Rice Cereal and Almond Choco Diluncurkan Secara Digital

NS/RN
Album Perdana Rice Cereal and Almond Choco Diluncurkan Secara Digital

RADAR NONSTOP- Penantian panjang band Rice Cereal and Almond Choco akhirnya membuahkan hasil. Mereka meluncurkan album musik perdana bertajuk "Imaginarium" secara digital di iTunes, Spotify dan kanal musik siber lainnya mulai Maret 2019.

Album tersebut juga akan diluncurkan dalam bentuk Compact Disc (CD). Namun, rencana tersebut masih dirahasiakan waktunya oleh para personel yakni Sasha (vokal, biola), Maul (drum), Wibi (bass), Zulqi (klarinet), Sidiq (flute), Hamzah (cello) dan Gilang (gitar).

Mereka memaknai peluncuran album tersebut sebagai pembuktian atas konsistensi berkarya bersama selama lima tahun terakhir. Proses yang dialami selama penggarapannya pun dijadikan pelajaran yang berharga untuk proyek ke depannya.

BERITA TERKAIT :
Rilis Album Di Tengah Hiruk Pikuk Pilpres, Kreatifitas Ketua Presidium JARI’ 98 Layak Diacungi Jempol
Launching Album Gebrak Anak Negeri di ICE BSD, Kapolri Apresiasi Willy Prakarsa

"Penggarapannya memang butuh perjuangan mulai dari waktu, tenaga dan pikiran yang lumayan melelahkan. Semuanya dikerjakan bersama dengan kemampuan yang kami bisa semampunya," kata Sasha dalam keterangan persnya.

Mantan penyanyi cilik berjuluk Sasha Iguana itu mengatakan album perdana bandnya berisi sejumlah lagu ciptaan mereka. Proses kreatif dalam pembuatannya dilakukan bersama pada tahun-tahun awal mereka setelah membentuk band.

Tak hanya komposisi musiknya, mereka mengerjakan semua tahapan mulai dari konsep, produksi hingga peluncurannya secara swadaya. "Kami juga dibantu teman-teman terdekat untuk mengerjakan hal teknis maupun di luar teknis. Terima kasih semuanya," kata Sasha.

Kemandirian mereka itu di sisi lain membuat proses produksi album kali ini memakan waktu hampir empat tahun lamanya. Belum lagi, kendala teknis dan kesibukan para personel menambah alasan klise yang semakin menghambat pekerjaan.

Mengenai isi albumnya, Sasha menjelaskan makna "Imaginarium" sebagai judul berarti tempat berkumpulnya imajinasi. "Ada banyak imajinasi yang berbeda-beda di setiap judul lagu kami mulai dari cerita sepele di kehidupan sehari-hari, pertemanan, percintaan yang serius sampai bercandaan," katanya.

Kreasi musik bernafas pop dengan sentuhan folk, swing, klasik bahkan elektronik dalam lagu-lagu yang mereka ciptakan terbilang unik dan memiliki ciri khas tersendiri. Terutama, dari segi komposisinya yang penuh dan kaya melodi perpaduan dua instrumen tiupnya.

Duet vokalis perempuan (Sasha dan Rere) di setiap lagu mereka juga cukup menghipnotis pendengarnya. Meski, mereka saat ini sang vokalis utama, Rere telah memutuskan tidak menempati posisinya di panggung sejak Maret 2018 lalu.

Setelah berbagai rintangan yang dilaluinya, RCAC berusaha menggunakan sisa tenaganya untuk bangkit. Mereka pun tengah menyusun rencana mengejutkan lainnya setelah peluncuran album digitalnya. Sekarang atau tidak sama sekali, dikembalikan pada respon para pendengar.