RADAR NONSTOP - Farhat Abbas kian moncer. Pengacara kondang caleg DPR RI dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini membuat emak-emak kepincut.
Nursah, warga Pancoran Mas, Depok, menyatakan, Farhat Abbas mau memperjuangkan nasib guru. "Kalau guru sejahtera, dia akan ngajar rajin dan murid pasti akan jadi pintar," ungkapnya kepada radar nonstop, Rabu (10/4).
Farhat kata dia, juga tipe pemimpin yang tegas dan berani. "Saya yakin dia mampu memperjuangkan rakyat Depok. Farhat lebih oke dari menteri-lah," tukasnya.
BERITA TERKAIT :Bertahun-Tahun TPS Limo Depok Gak Beres Oleh Idris-Imam, Kini Pengelola Diseret Ke Bui Oleh KLH
Orang Sawangan Kapok Janji Manis PKS, Imam Bisa Jebol Dilibas Supian?
Nur warga Sawangan, Depok menyatakan, dirinya akan sreg dengan Farhat karena jejak rekamnya sebagai pengacara sering membela rakyat kecil.
"Saya gak kenal tuh sama Hanif Dhakiri. Saya sih gak kenal sama Hanif kalau Farhat saya tau. Hanif itu ke rakyat pas mau pemilu aja, dulu ke mana aja," beber emak-emak empat anak ini.
Farhat maju sebagai caleg DPR RI di Dapil Jabar VI meliputi Depok dan Bekasi. Dia nomor urut 2 di bawah nama Menteri Tenaga Kerja (Menaker) Hanif Dakhiri.