Jumat,  22 November 2024

Inikah Karpet Merah NasDem Untuk Anies Maju 2024?

NS/RN/CR
Inikah Karpet Merah NasDem Untuk Anies Maju 2024?
Anies Baswedan disambut Surya Paloh di acara Kongres NasDem di Kemayoran, Jakpus.

RADAR NONSTOP - Ketum Partai NasDem Surya Paloh memberikan sinyal kepada Anies Baswedan. Gubernur DKI Jakarta itu diberikan tempat khusus oleh NasDem. 

Apakah ini sinyal dukungan Surya Paloh ke Anies Baswedan? 
Atau sinyal Surya Paloh untuk memberikan pesan ke Jokowi dan PDIP kalau NasDem sudah ada jago?

"Ada yang menganggap bahwa ini mengenalkan untuk maju potensi 2024?" tanya awak media ke Paloh di JIExpo, Jakarta, Jumat (8/11/2019).

BERITA TERKAIT :
Trump Tuding Kamala Harris Akan Bawa AS Perang Dunia Ke-3
Bung Berewok, Prabowo: Panggil Saya Fu Manchu 

"Terserah Bung Anies barangkali kalau dia memang yakin dia mau maju 2024, tanya Anies," timpal Ketum NasDem itu.

Anies yang kebetulan mendampingi Paloh meladeni tanya jawab dengan awak media yak menjawab secara langsung. Dia hanya mengatakan, kehadirannya sebagai kepala daerah yang menyambut kongres NasDem di Jakarta.

"Kita atas nama warga Jakarta, karena NasDem kongres di Jakarta, ucapkan selamat datang, selamat kongres," singkat Anies.

Sebelumnya, Sekjen NasDem Johnny G Plate mengatakan Anies merupakan tuan rumah kongres yang diselenggarakan di Jakarta itu. Sehingga Anies diundang untuk hadir.

"Sebagaimana misalnya Gubernur DKI Jakarta, Pak Anies Baswedan, yang adalah tuan rumah atau tempat dilaksanakan kongres dan pembina politik daerah," ujar Johnny di kantor DPP NasDem, Jalan RP Soeroso, Gondangdia, Jakarta Pusat, Rabu (6/11).