RADAR NONSTOP – Dikabarkan diminati Tottenham Hotspur, Memphis Depay mengaku siap kembali ke kompetisi Premier League.
Winger Belanda itu kembali bersinar setelah dilego Manchester United ke Olympique Lyon pada 2016. Secara keseluruhan, Depay telah membukukan 50 gol plus 42 assist dalam 130 penampilan.
Sedangkan di musim ini saja, sebanyak 11 gol diceploskan Depay dalam 14 penampilan. Kontrak Depay di Lyon baru akan habis pada 2021 mendatang.
BERITA TERKAIT :Ban Kapten Mbappe di Timnas Bakal Dicopot
Patung Harry Kane Sasaran Bully
Sementara itu, Spurs sedang loyo setelah terpuruk di peringkat 14 klasemen Liga Primer Inggris dengan perolehan 14 poin, tercecer 11 poin dari juara bertahan Manchester City yang menghuni urutan empat.
Menurut media-media Inggris, Spurs telah mengirimkan pencari-pencari bakatnya untuk memantau pesepakbola berusia 25 tahun itu saat tampil di dua laga Liga Champions terakhir melawan Benfica.
"Liga Inggris adalah sebuah kompetisi yang menyenangkan. Tergantung pada klub yang berminat," kata Depay kepada Voetbal Primeur, yang dilansir Fox Sport.
"Aku berada di sebuah tim yang memainkan sepakbola yang bagus dan bisa bermain di sekitarku, sehingga aku bisa menunjukkan kebolehanku. Aku tidak akan menutup pindah," sambungnya.