Jumat,  22 November 2024

Azizah-Ruhamaben Resmi Daftar Ke KPU Tangsel Bareng Pendukung dan Partai

Doni
Azizah-Ruhamaben Resmi Daftar Ke KPU Tangsel Bareng Pendukung dan Partai
Pasangan Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota Tangerang Selatan, Siti Nur Azizah-Ruhamaben, usai mendaftar sebagai peserta Pemilukada di KPUD Tangsel.

RADAR NONSTOP - Pasangan Bakal Calon (Bacalon) Waliktlota dan Wakil Walikota Tangerang Selatan (Tangsel), Siti Nur Azizah-Ruhamaben Resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Daerah Tangsel. Kehadiran Azizah-Ruhamaben didampingi perwakilan partai pengusung dan pendukung.

Menurut Azizah, kehadirannya ke KPUD Tangsel mendaftar sebagai peserta Pilkada telah mendapatkan restu dari KH Ma'ruf Amin, Sabtu (5/9/2020).

"Tadi menyerahkan berkas sebagai persyaratan Calon Walikota dan Wakil Walikota Tangerang Selatan, semua sudah komplit. Kehadiran saya juga sudah mendapat restu dari babe (KH Ma'ruf Amin, red), tadi pagi saya sowan kerumah bertemu babe," terang Siti Nur Azizah.

BERITA TERKAIT :
Pramono Jangan Mau Dikibuli, Para Pemburu Jabatan Jago Klaim Dan Pasang Boneka
Fauzi Bowo Beserta Masyarakat Yakin Pramdoel Akan Jadi Pemimpin Jakarta

Azizah menjelaskan, kehadirannya bersama pasangannya di Pilkada itu ylturut didampingi partai pengusung seperti Partai Demokrat, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), serta partai pengusung dari partai non parlemen Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI).

"Hari ini saya ditemani ketua partai pendukung yakni Demokrat, PKS dan PKB serta ketua tim pemenangan. Ini koalisi kerakyatan, keumatan dan kebangsaan. Harapan saya bersama Pak Ruhamaben dapat menang di Pilkada Tangsel. Semalam juga dukungan datang dari partai pendukung PKPI,"tegas Siti Nur Azizah.

Sementara, Kepala Divisi Teknis KPU Tangsel, Ahmad Mujahid Zein menjelaskan, pasangan Azizah-Ruhamaben telah memberikan persyaratan komplit sebagai peserta Pemilukada.

Menurut Zein, beberapa persyaratan telah diterima KPUD Tangsel. Berkas tersebut, kata dia, antara lain seperti B KWK 1, B KWK 2, foto copy KTP, BB1, BB2 dan lampiran lain.

"Bakal Calon Azizah-Ruhamaben telah menyerahkan berkas komplit. Ini belum ditetapkan sebagai calon ya, untuk penetapannya nanti tanggal 23 September 2020," terang Ahmad Mujahid Zein.

Seperti diketahui, Azizah-Ruhamaben dalam kontestasi Pilkada Tangsel 2020 telah mendapatkan amunisi 17 kursi yang diperoleh dari 8 kursi milik PKS, 5 kursi milik Demokrat, dan 4 kursi milik PKK serta dukungan dari PKPI.