RN - Bau busuk menyengat. Sumber bau itu berasal dari Situ Citongtut, Desa Cicadas, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Terlihat ribuan ikan mati karena tercemar limbah pabrik B3 dari perusahaan. Ada 17 perusahaan yang mengaliri air ke arah situ.
"Bau busuk sudah tiga hari lalu akibat ikan keracunan," tegas warga setempat, Selasa (2/2) malam.
BERITA TERKAIT :Ikan Ke Darat Di Pantai Carita Banten, Warga Heboh Sinyal Tsunami
Sekap Bocah Di Pospol & Minta Tebusan, Pecandu Narkoba Jakarta Selalu Bikin Gaduh
Kepala Desa Cicadas, Dian Hermawan mengatakan, ribuan ikan tersebut sudah terlihat mengambang sejah dua hari terakhir. Puncaknya, pagi tadi ikan sudah mati di permukaan hingga menimbulkan bau busuk.
Ikan di Situ Citongtut itu sedianya untuk konservasi dari lembaga terkait termasuk Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor. Juga untuk pesta rakyat pada akhir 2021.
"Itu (ikan) banyak dari sumbangan. Dari Dinas, perusahaan, kecamatan, juga ada beberapa bulan yang lalu. Rencananya juga buat pesta rakyat akhir 2021, tapi pada mati gimana enggak jengkel," ucapnya.
Peristiwa serupa, lanjut Dian, pernah terjadi pada 2020. Tetapi, saat ini adalah yang terparah dan menimbulkan bau busuk.
"Selama saya menjabat memang juga pernah seperti ini tahun lalu tapi enggak terlalu parah. Ini yang terparah banyak ikannya yang mati sama bau busuk sampai ke area permukiman warga," kata Dian.
Diduga kuat, ikan tersebut mati tercemar limbah B3 perusahaan. Saat ini, pihaknya bersama instansi terkait sedang melakukan investigasi perusahaan mana yangt terbukti membuang limbah berbahaya.