Selasa,  16 April 2024

Anies Minta Muka Pemalsu Tabung Oksigen Dipampang

DIS/RN
Anies Minta Muka Pemalsu Tabung Oksigen Dipampang

RN - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran memperlihatkan muka penyelundup oksigen. Hukuman ini dinilai bisa membuat pelaku jera.

"Bila perlu Pak Kapolda, dipampang saja muka para pelaku biar mereka sadar," ucap Anies Baswedan disela-sela penyerahan barang bukti tabung oksigen hasil pengungkapan Polres Metro Jakarta Pusat kepada Pemprov DKI Jakarta di Monas, Selasa (27/7/2021).

Anies mengatakan ulah pelaku sangat memalukan, terlebih banyak warga yang memerlukan oksigen. Anies berharap Polri menindak tegas para pelaku.

BERITA TERKAIT :
NasDem Dorong Anies, Pilkada Jakarta Bakal Jadi Pilpres Jilid II
Surya Paloh dan Prabowo Cipaka Cipiki di Nasdem Tower Diiringi Musik Band, Anies Berjuang di MK

"Siapapun yang tidak melindungi sesama warga yang membutuhkan oksigen dan justru dipakai ilegal, mereka bukan hanya melanggar hukum tapi penjahat kemanusiaan," tegas Anies.

Sebanyak 138 tabung oksigen disalurkan ke sejumlah puskesmas. Tabung tersebut barang bukti kasus importir dengan modus pemalsuan.

"Kita akan sebarkan ke Puskesmas dan untuk warga yang dipantau sedang menjalani isolasi mandiri tapi pengendaliannya," kata Anies.