RADAR NONSTOP - Rumah Susun Lingkungan Hidup di Jalan Rusun Kebersihan RT 09/04 Cilincing, Jakarta Utara dilalap si jago merah.
Api melalap lantai III bangunan tersebut pada pukul 20.15 WIB. Beruntung, 4 unit damkar yang dikerahkan dengan sigap bisa memadamkan api. Kini situasi dan kondisi sudah aman terkendali.
"Empat unit damkar dikerahkan. Kebakaran di lantai III Rusun Lingkungan Hidup," kata Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Satriadi Gunawan.
BERITA TERKAIT :OTT Mau Dihapus, Yang Sumringah Malah DPR Dan Langsung Tepuk Tangan
Meski Diguyur Hujan, Dukcapil Penjaringan Tetap Gelar Pelayanan di Pos RW 17
Satriadi menuturkan, belum diketahui asal api hingga menghanguskan bagian lantai III rusun tersebut. Namun, setibanya di lokasi, sejumlah warga berhasil memadamkannya.
"Warga yang melakukan pemadaman di lokasi saat itu. Situasi kini aman terkendali," pungkasnya.