RN - Muhammadiyah sumringah. Sebab, Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) Amerika Serikat (AS) telah terdaftar sebagai organisasi resmi di Pemerintah AS.
Organisasi itu diberi nama Muhammadiyah USA Incorporated.
"PCIM Amerika telah resmi menjadi publik charity atau lembaga filantropi sesuai dengan hukum yang berlaku di USA, di mana kontribusi yang disalurkan ke Muhammadiyah USA deductible," tulis keterangan resmi PP Muhammadiyah dalam websitenya, seperti dilihat Rabu (2/1/2022).
BERITA TERKAIT :Curhatan Warga Penjaringan Soal Problematika Ijazah Tertahan Hingga Terancam Anak Tak Ikut Ujian
Kevin Diks Dilirik Klub Liga Utama Jerman
Muhammadiyah USA atau PCIM Amerika Serikat juga telah mendirikan Lembaga Zakat Infaq dan Shadaqah (ZIS) dengan nama TrustMu. Publik bisa menyalurkan zakat ke TrustMu melalui https://donate.muhammadiyah.us.
"TrustMu dapat dipastikan sebagai pengelola zakat yang profesional dan amanah, karena jika dilacak asal usulnya sudah sangat jelas," katanya.
Muhammadiyah memiliki harapan usai PCIM AS resmi menjadi organisasi yang diakui pemerintah AS. Harapannya adalah dakwah Muhammadiyah di Negeri Paman Sam dapat semakin menggeliat.