RN – Erling Haaland kini sedang dijodoh-jodohkan dengan putri Pep Guardiola, yang melatihnya di Manchester City. Hal serupa sebelumnya dialami Son Heung-min dan Toni Lato.
Haaland menjalani musim debutnya dengan Manchester City, usai direkrut dari Dortmund, dengan luar biasa impresif. Gol demi gol dicetak pemain asal Norwegia tersebut, yang dengan cepat menjadi sosok pujaan suporter The Citizens.
Saking cintanya fans Manchester City dengan Erling Haaland, kini muncul usaha untuk menjodoh-jodohkannya dengan Maria Guardiola yang merupakan putri dari Pep Guardiola.
BERITA TERKAIT :Ban Kapten Mbappe di Timnas Bakal Dicopot
Patung Harry Kane Sasaran Bully
Menurut suporter Manchester City, ada banyak hal yang bikin Erling dan Maria akan jadi pasangan serasi. Salah satunya soal umur; usia Maria dan Haaland tidak jauh beda, 21 tahun berbanding 22 tahun.
Selain itu, Erling Haaland juga diyakini belum punya tambatan hati. Sosoknya dianggap fans Manchester City cocok banget untuk mendampingi Maria Guardiola yang kabarnya belum lagi punya kekasih usai putus dari pesepakbola lain, Dele Alli.
Ada dugaan, dengan nuansa kelakar, bahwa usaha fans Man City menjadi mak comblang Erling Haaland-Maria Guardiola ini tidak sepenuhnya tulus. Alias ada udang di balik batu, jika Erling dan Maria jadian, apalagi jika sampai naik ke pelaminan, siapa tahu Pep Guardiola akan awet melatih Manchester City yang juga akan terus diperkuat Haaland.
Belum ketahuan, nih, bagaimana akhir "perjuangan" suporter Manchester City dalam mencomblangi Erling Haaland dengan Maria Guardiola. Satu hal yang pasti, kisah "menjodohkan' serupa baru-baru ini juga mencuri perhatian.
Pada awal September lalu, ada mantan pemain Timnas Italia Gennaro Gattuso yang "menjodoh-jodohkan" putrinya sendiri dengan salah satu pemainnya. Gattuso kini adalah pelatih dari klub Spanyol Valencia.
"Kami beruntung punya seorang pemain seperti Toni Lato. Ia seorang sosok yang luar biasa. Putriku masih amat muda, ia baru 18 tahun. Tapi seseorang seperti Toni adalah pria yang ideal buatnya. Kalian bisa lihat sendiri betapa luar biasanya dia sebagai pria; rendah hati dan pekerja keras," ucap Gattuso pada saat itu.
Toni Lato sendiri sudah memberikan jawaban usai "ditembak" Gattuso, sebagai "perwakilan" putrinya. "Aku tak tahu harus bilang apa. Aku amat senang dengan pelatihku sekarang, tapi aku sudah punya pasangan," ujar Toni Lato.
Selain itu, ada pula kisah serupa lainnya yang melibatkan juru taktik asal Italia, Antonio Conte. Ia menyatakan pemainnya di Tottenham Hotspur, Son Heung-min, sebagai sosok menantu idaman.