Jumat,  19 April 2024

Firli Bahuri, Anies Baswedan dan Kegilaan Adam Wahab

Tori
Firli Bahuri, Anies Baswedan dan Kegilaan Adam Wahab
Dr. Syahganda Nainggolan

PEMBICARAAN Adam Wahab dan Firli Bahuri, ketua KPK, jadi perbincangan para aktifis yang kemarin hadir pada pemakaman almarhumah Intan, istri Teguh Santosa, pemimpin media online RMOL.

 

Adam adalah pegiat medsos, mantan petinggi Kantor Staf Presiden (KSP) di era Luhut Panjaitan dan Teten Masduki, serta saat ini Ketua Alumni Institut Teknologi Bandung.

BERITA TERKAIT :
Ditanya Nama Anies Untuk Pilkada DKI, Gerindra: Dia Siapa & Kita Sudah Ada Jagoan 
Ogah Komentari Keputusan MK, JARI’98: Mampukah Prabowo-Gibran Bertahan Minimal 5 Bulan Pasca Dilantik?

Pembicaraan ini diungkap pula oleh Adam dalam akun Twitter dia, @DonAdam, sebagai berikut:

“Ketemu Pak Firli dipemakaman istri sahabat.
+ Masih ingat saya Pak, ketika lebaran lalu sy ke rumah?
– Iya ingat²
+ Kapan Anies ditangkap Pak?
– Wah, ternyata banyak ya yg pengen Anies ditangkap?
+ Iya Pak, tapi tangkap Kaesang dulu.
Lalu dia bergegas ninggalin sy.
Salah sy apa?”

(https://twitter.com/DonAdam68/status/1582879467311362048?t=nKIgOy0J4PpHlw2q91J6_Q&s=08)

Pembicaraan itu memuat soal penangkapan Anies, yang isunya di publik cukup menguat, khususnya sebelum pencapresan Anies oleh partai Nasdem beberapa waktu lalu. Analisa politik yang dipahami pengamat, percepatan pencapresan itu, yang awalnya akan dilakukan pada November nanti, karena isunya tepat hari Selasa, sehari setelah pencapresan itu, adalah tanggal/hari penetapan Anies sebagai tersangka. Nasdem atau Surya Paloh melakukan langkah 'pre-emptive', melakukan 'upaya perlindungan'.

Langkah KPK ini dikaitkan dengan pernyataan SBY dan Andi Arief, Partai Demokrat, beberapa waktu lalu, yang kedua mereka membuat pembicaraan pentersangkaan Anies oleh Jokowi ataupun penangkapannya menjadi tersebar luas. Pembicaraan juga bergeser ke mana mana, bahwa Anies tidak dikehendaki oligarki untuk maju sebagai kontestan capres ke depan.

Di sini orang-orang pro Anies, khususnya ummat Islam yang dahulunya banyak pendukung Prabowo di pilpres 2014 dan 2019, juga dikabarkan banyak mulai mendaftar sebagai anggota Nasdem. Begitu juga muncul isu kekesalan sebagian umat Islam bahwa PKS seharusnya sebagai oposisi dan pro Islam lebih bertanggung jawab menyelamatkan Anies ketimbang Nasdem.

KPK sendiri menyatakan bahwa pentersangkaan Anies tidak ada urusan politik, melainkan semata-mata karena urusan hukum. Professor Romli Atmasasmita, koruptor yang pernah di penjara dua tahun, menjadi saksi ahli yang memberatkan Anies. Dia menyebutkan bahwa Anies memang mempunyai unsur (mensrea) diduga melakukan tindakan pidana (lihat Tempo, 4/10/22).

Dr. Ahmad Yani, praktisi hukum dan ketua Partai Masyumi, yang membriefing saya tentang bagaimana KPK bisa mentersangkakan seseorang, menurut KUHAP, menyatakan bahwa memang KPK dapat saja mentersangkakan Anies. Merujuk KUHAP, ada 5 unsur terkait hukum yang dua unsur terpenuhi bisa membawa Anies ke persidangan. Lima unsur tersebut yakni adanya surat-surat, adanya saksi, adanya keterangan ahli, adanya petunjuk dan adanya pengakuan/keterangan tersangka. Pembuktian lebih lanjut dapat dilakukan kemudian di persidangan.

Namun, Yani mengatakan bahwa secara prioritas, kasus Anies ini jauh di bawah urusan skandal Kaesang, anak Jokowi, yang pernah dilaporkan Ubaidillah Badrun; urusan RS. Sumber Waras dan “tanah Cengkareng” yang terkait Ahok; kasus suap perijinan Meikarta dan kasus Bansos, yang masih harus dikembangkan; ataupun suap E-KTP yang terungkap di persidangan Setya Novanto di mana dinyatakan Ganjar Pranowo dan anggota Komisi II DPR lainnya terlibat, untuk disidik lebih dalam, jika KPK memang mau.

Urusan Anies, jika dipaksakan menjadi prioritas KPK, maka memang terkesan KPK melakukan tebang pilih pada penanganan kasus-kasus yang ada, yang disesuaikan dengan agenda politik nasional. Terutama mengingat belum ada indikasi Anies Baswedan secara nyata merugikan negara pada kasus E-Formula, jika kita tidak ingin mengatakan Indonesia harusnya bangga dengan event tersebut.

Dalam hal percakapan singkat Adam Wahab dan Firli, Adam begitu cerdik menanyakan isu penangkapan Anies Baswedan, sehingga langsung direspon cepat oleh Firli Bahuri. Adam mampu mengungkapkan tingginya isu penangkapan Anies ini ke dunia medsos. Sekarang menjadi terang bagi kita semua bahwa Anies benar-benar sedang ditarget KPK. Pernyataan Adam berikutnya rada gila, “…tangkap Kaesang dulu”. Di sini Adam tepat menunjukkan bahwa kasus Anies ini harusnya bukan prioritas KPK.


Dr. Syahganda Nainggolan
Direktur Sabang Merauke Circle