Jumat,  22 November 2024

Tengah Asyik Liburan

Tragis, Sekeluarga Asal Kulon Progo Jadi Korban Tsunami di Banten

Agus Supriyanto
 Tragis, Sekeluarga Asal Kulon Progo Jadi Korban Tsunami di Banten

RADAR NONSTOP-Sungguh tragis, satu keluarga asal Kulon Progo, Jawa Tengah terkena tsunami Banten. Padahal, mereka tengah asyik liburan.

Ya, satu keluarga asal Kabupaten Kulon Progo turut menjadi korban tsunami di Banten. Dari sekeluarga itu, 1 orang meninggal dunia dan 5 orang mengalami luka-luka cukup berat.

Diketahui, satu keluarga tersebut adalah warga Seworan, Desa Triharjo, Kecamatan Wates. Korban meninggal bernama Isti Widiasih (73).

BERITA TERKAIT :
Anies Hingga Menpora Ganteng Ucapkan Duka Buat Korban Tsunami Banten

"(Ibu) Baru diidentifikasi pagi tadi. Ibu saya meninggal," ungkap anak Isti Widiasih, Medi Santoso saat ditemui wartawan di rumahnya di Seworan, Wates, Senin (24/12/2018).

Sementara, korban luka cukup serius adalah anak Isti, Puji Astuti dan menantunya Arif Roikhan serta cucunya Fathatul Khanufa Jikan. Sedangkan, dua cucu lainnya, M. Ardhi Darmogo dan Hafiz Cahya Romadhon mengalami luka ringan.

Diceritakannya, keluarganya sengaja berlibur di Banten. Dan, saat kejadian, memang mereka berada di Pantai Tanjung Lesung. "Di Serang juga ada saudara di sana, ikut berlibur di sana," ucapnya.

Dikaatkan Medi, setelah mendengar kabar ada tsunami di Banten, keluarga di Wates langsung berupaya mencari informasi kondisi mereka. Tetapi, mereka mengalami kesulitan karena akses komunikasi terputus.

Lalu, ada saudaranya yang mencari informasi ke lokasi dan menemukan anggota keluarga yang selamat, tapi mengalami luka-luka itu. "Tapi, ibu belum ketemu, baru pagi tadi identifikasi ibu sudah meninggal," tandasnya.

Rencananya, setelah tiba di rumah duka, jenazah akan langsung dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jogobayan Wates.