RN – Striker Timnas Inggris Harry Kane memilih setia bersama Tottenham Hotspur, meski muncul ketertarikan dari Manchester United.
Kane menjadi salah satu incaran MU. Mantan penguasa Liga Inggris itu memahami posisi Kane yang memiliki kontrak di Tottenham hingga pertengahan 2024.
Minat The Red Devils ibarat bertepuk sebelah tangan. Kane justru masih ingin membela skuad The Lilywhites. Kane dan Tottenham dikabarkan sedang merencanakan pembicaraan kontrak baru.
BERITA TERKAIT :Mental Mbappe Memang Lagi Bermasalah?
Kylian Mbappe Mulai Frustrasi
Dilansir dari The Athletic, Kane siap menerima kontrak baru dari Spurs. Kendati demikian tetap ada peluang kedua pihak gagal mencapai kesepakatan. Jika itu yang terjadi maka Kane bisa pindah ke klub lain tanpa biaya transfer pada bursa pemain akhir musim ini.
Kane yang akan berusia 30 tahun pada Juli mendatang tetap memikat minat banyak klub. Selain MU, Bayern Munchen pun tertarik menggaet pemain dengan 53 gol internasional bersama The Three Lions.
Sejak tampil impresif pada musim 2014/2015, Kane selalu menjadi pemain kunci Spurs. Kemampuan menjadi juru gedor membuat Tottenham punya daya saing.
Sederet kabar burung mengenai isu transfer selalu menghinggapi Kane setiap bursa transfer dibuka, namun nyatanya Kane tetap berkostum Tottenham.
Salah satu penyebab Kane dikaitkan dengan klub lain adalah kegagalan Spurs meraih trofi. Hingga saat ini Kane belum pernah meraih gelar apapun. Prestasi tertingginya adalah menjadi runner up Piala Liga Inggris 2014/2015 dan 2020/2021, serta menjadi runner up Liga Champions 2018/2019.