Jumat,  22 November 2024

Arsenal Jeblok, Arteta Cari Kambing Hitam

ERY
Arsenal Jeblok, Arteta Cari Kambing Hitam
Mikel Arteta - Net

RN - Manajer Arsenal, Mikel Arteta, kembali menyalahkan video assistant referee (VAR) di laga lanjutan Liga Inggris 2023/2024 kontra West Ham United.

Pada London Derby di Stadion Emirates, Jumat (29/12) dini hari WIB itu, Arsenal kalah 0-2 sehingga gagal menggeser pimpinan klasemen, Liverpool.

Arteta kembali membuat kontroversi dengan mengkritisi teknologi VAR. Menurut dia, teknologi itu tidak membantu wasit dalam pengambilan keputusan penting di sebuah pertandingan.

Saat meninjau gol pertama West Ham yang dicetak Tomas Soucek, wasit Michael Oliver membutuhkan waktu sampai lima menit untuk mengesahkan gol itu.

Wasit sesungguhnya hendak meninjau aksi striker Jarrod Bowen saat mengambil bola yang disodorkan kepada Soucek.

Sayangnya, kamera VAR tertutup badan Bowen sehingga tidak bisa memastikan apakah dia mengambil bola yang sudah out atau tidak.

Setelah cukup lama mengamati tayangan di VAR, wasit memilih mengesahkan gol yang tercipta pada menit kw-13 itu. Selanjutnya, gol Konstantinos Mavropanos memantapkan kemenangan The Hammers.

"Ini sungguh memalukan dengan teknologi yang kita miliki. Dari yang ditampilkan pun tidak jelas apakah kita bisa mengatakan bola itu sudah out atau masih di dalam," ucap Arteta.

Ini untuk ke sekian kalinya Arteta mengkritisi soal VAR. Sebelumnya, manajer asal Spanyol ini mengecam penggunaan teknologi itu saat wasit yang mengesahkan gol Anthony Gordon yang menjadikan Arsenal kalah 0-1 melawan Newcastle United.

Arteta juga menyebut teknologi VAR sebagai hal yang memalukan karena wasit sampai tiga kali melakukan pengecekan. Beruntung, Arteta lolos sanksi dari FA atas kecamannya. Padahal, pernyataan dia sempat menjadi bahasan di Komite Disiplin FA.

Kekalahan dari West Ham menjadikan Arsenal gagal merebut kembali posisi puncak klasemen yang dikuasai Liverpool.

Dengan memiliki 40 poin, Arsenal yang tetap berada di posisi kedua masih tertinggal dua poin dengan The Reds.

"Kami sesungguhnya berharap bisa ke puncak. Namun, hasil pertandingan ini sungguh mengecewakan. Apalagi kami mendominasi pertandingan," kata Arteta.

"Kami dalam posisi bagus, tetapi memetik hasil mengecewakan. Itulah sepak bola. Mereka (West Ham) lebih baik dibandingkan kami saat di area penalti," ujarnya.

"Mereka hanya punya dua tembakan, tiga termasuk penalti. Sedangkan kami punya 30 tendangan. Saya tidak tahu berapa banyak peluang untuk mencetak gol, tetapi tidak ada yang memberikan hasil," kata Arteta lagi.

Sementara, West Ham jarang melakukan tendangan ke gawang, tetapi pemain selalu tiba atau berada di saat dan situasi yang tepat. Arteta menambahkan Arsenal seharusnya mendapat hasil lebih baik di pertandingan tersebut.

"Mereka sangat bagus di area penalti dengan momen yang tepat. Ini yang membuat perbedaan," ujarnya.

"Saya kecewa karena kami seharusnya meraih lebih di pertandingan tersebut. Kini, kami fokus menghadapi laga besar berikutnya melawan Fulham," sambung Arteta.

Arsenal mengakhiri laga festive season (festival hari raya) dengan melakoni London Derby berikutnya melawan Fulham. Laga digelar di kandang Fulham pada malam menjelang Tahun Baru atau 31 Desember 2023.

Selanjutnya, saat mengawali tahun 2024, Arsenal bertemu Liverpool di babak ketiga Piala FA. Arsenal bertindak sebagai tuan rumah pada big match yang digelar 7 Januari 2024.

BERITA TERKAIT :
Nerazzurri Siap Pulangkan Federico Chiesa Tahun Depan
Scott McTominay Bahagia Tinggalkan Setan Merah