Kamis,  31 October 2024

Maknai Idul Adha

Santuni Anak Yatim, PT Waskita Bareng Pengurus RW 13 Kel. Penjaringan Berbagi Kasih

HW
Santuni Anak Yatim, PT Waskita Bareng Pengurus RW 13  Kel. Penjaringan Berbagi Kasih
PT. Waskita Bareng Ketua RW 13 dan LMK Santuni Anak Yatim

RN - Masih memaknai Hari Raya Idul Adha 1445 H, PT. Waskita bersama pengurus wilayah dan LMK RW 13, Kel. Penjaringan, Kec. Penjaringan, Jakarta Utara berbagi kasih dengan anak-anak yatim diwilayah tersebut.

Dikatakan Site Manager Operasional PT. Waskita Adi Kurniawan, santunan terhadap anak yatim di RW 13 Kel. Penjaringan di Aula Masjid Rahmatul Ummah merupakan kepedulian dan rasa syukur dalam bentuk berbagi dengan mereka.

"Saat inikan masih momentum Hari Raya Idul Adha. Kami perwakilan dari PT. Waskita mencoba untuk berbagi. Kegiatan sosial jumlahnya tidak banyak dari perusahaan. Dengan mohon doa dan harapan. Segala pekerjaan kita bisa berjalan lancar,"ujar Adi dilokasi, Rabu(19/06/2024).

BERITA TERKAIT :
Kabar Duka, Ratusan Jamaah Haji Indonesia Wafat Akibat Panas Ekstrem

Sementara itu, Ketua RW 13 Kel. Penjaringan Tritanto mengungkapkan terimakasih atas kepedulian PT. Waskita kepada anak-anak yatim-piatu diwilayahnya.

"Saya mengucapkan terimakasih kepada PT. Waskita yang sudah peduli dengan anak-anak yatim diwilayah kami. Semoga pekerjaan Waskita lancar sesuai harapan,"ungkap Tritanto didampingi LMK RW 13 Rochimmanto.

Selain menyantuni anak yatim dan piatu, PT Waskita juga memberikan seekor Kambing untuk qurban.