Jumat,  22 November 2024

Lamine Yamal Didoakan Selevel Messi

ERY
Lamine Yamal Didoakan Selevel Messi
 Lamine Yamal - Net

RN -  Lamine Yamal kembali menjadi bintang kemenangan Barcelona saat membekap Girona 4-1 di Liga Spanyol. Performa luar biasa pemuda 17 tahun itu sampai membuat pelatih lawan melontarkan pujian.

Yamal mencetak dua gol saat Barcelona bertandang ke Stadion Montilivi, Minggu (15/9) malam WIB. Pertama ia merebut bola dari David Lopez di menit ke-30 untuk membobol gawang tuan rumah lewat serangan balik.

Gol kedua hadir di menit ke-37. Kali ini pemain berdarah Maroko itu menyambar bola liar dari situasi bola mati dengan tembakan jarak jauh ke sudut kiri gawang Girona yang dijaga kiper Paulo Gazzaniga.

BERITA TERKAIT :
Ban Kapten Mbappe di Timnas Bakal Dicopot
Lewandowski Absen Bela Timnas

Brace tersebut membuatnya sudah mencetak tiga gol sejauh ini. Selain itu, ia juga menyumbang empat asis dan selalu turun sebagai starter dalam lima laga.

Kiprah gemilang Yamal di awal musim ini seolah melanjutkan apa yang ia lakukan bersama Spanyol di Euro 2024 silam. La Furia Roja keluar sebagai juara dengan Yamal terpilih menjadi pemain muda terbaik.

Pelatih Girona, Miguel Angel Sanchez Munoz tak ragu menyanjung Lamal yang berhasil merontokkan timnya. Pria yang akrab disapa Michel itu bahkan berani menyandingkan sang pemuda dengan legenda hidup Barca, Lionel Messi.

"Lamine adalah seseorang yang mampu memberi perbedaan. Bagi saya, dia sudah menjadi salah satu pemain terbaik di dunia di usia 17 tahun," ujar Michel dalam jumpa pers usai pertandingan, dikutip dari ESPN.

"Sulit untuk membayangkan bahwa setelah Messi akan ada pemain lain (seperti dia) yang muncul, tetapi saya berharap Lamine terus berkembang karena dia adalah pemain yang dapat mencapai level itu," tegas Michel.