RADAR NONSTOP - Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jaksel, menjadi tempat istirahat terakhir Ani Yudhoyono. Rencanya, ibunda dari AHY dan Ibas ini akan dimakamkan pada 2 Juni.
Dari Singapura ke Jakarta, jenazah akan dibawa pesawat hercules ke Singapura. Setelah Ibu Ani dipastikan wafat pada pukul 11.50, SBY menggelar rapat bersama keluarga dan teman dekat di ruang seberang emergency. Saat rapat itu, Menhan Ryamizard Ryacudu hadir dan menyampaikan belasungkawa.
"Di rapat keluarga itu lengkap. Dan keluarga dari Ibu Ani yang dipimpin Pak Edi (Pramono Edhie) dan Ibu Ani kakak beradik kembali lebih dahulu ke Tanah Air untuk mempersiapkan Cikeas. Sedangkan nanti upacara pemandian dan acara lainnya tinggal di sini dan difokuskan di kedutaan," ujar Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan kepada wartawan di National University Hospital Singapura, Sabtu (1/6/2019).
BERITA TERKAIT :Sindiran Menohok SBY Soal Matahari Kembar, Pro Kontra Senggol Nama Jokowi
Sowan Ke SBY, Prabowo Gak Bicara Kursi Menteri Di Cikeas?
"Jadi saya hadir tadi di tempat emergency itu kira-kira 25 menit sebelum pukul 11.50. Saya saksikan sendiri apa yang terjadi di situ dan sudah dijelaskan sama Pak Hatta (Rajasa)" kata Hinca.
Hinca mengatakan jenazah akan disemayamkan di KBRI Singapura sebelum diterbangkan ke Tanah Air pada Minggu (2/6) besok. Kata Hinca, alasan jenazah disemayamkan di KBRI terlebih dahulu adalah SBY tidak ingin terburu-buru dan perlu persiapan matang.